GP Ansor Dukung Polda NTT Jaga Keharmonisan di Bumi Flobamorata

  • Bagikan

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda (PW GP) Ansor NTT mendukung Polda NTT dalam menciptakan dan menjaga keharmonisan kerukunan umat beragama di bumi Flores, Sumba, Timor, Alor, Lembata (Flobamorata).

Sekretaris Wilayah GP Ansor NTT, Ichsan Arman Pua Upa kepada TIMEX, Jumat (21/1) mengatakan, GP Ansor berkomitmen untuk tetap menjaga situasi teloransi kehidupan beragama di wilayah Provinsi NTT tetap rukun, aman, dan terjaga tanpa adanya polemik kepentingan yang dibungkus dengan agama.

GP Ansor, kata Ichsan –sapaan akrabnya– siap menjaga kondusifitas situasi teloransi kehidupan amat beragama di wilayah Provinsi NTT, untuk tetap rukun dan aman. Dengan menghindari terjadinya polemik dikalangan masyarakat yang berkaitan dengan isu SARA.

“Siap bekerja sama serta mendukung penuh aparat penegak hukum dalam hal ini Polri untuk menindak tegas terhadap para pelaku intoleran yang mengatasnamakan Suku, Ras, Agama, dan Antargolongan,” tandasnya.

GP Ansor NTT, demikian Ichsan, juga menjadi mitra kuat bersama aparat penegak hukum dalam hal ini Polda NTT dan jajaran untuk tetap menjunjung tinggi toleransi dalam keberagaman, Suku, Ras, dan Agama demi terwujudnya kehidupan yang harmonis di wilayah Provinsi NTT. Caranya dengan memberikan imbauan kepada umat beragama di wilayah NTT, agar bijak dalam merespon opini maupun isu negatif atau provokasi yang beredar melalui sosial media sehingga dapat menyejukkan suasana kerukunan hidup umat beragama dan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan isu SARA.

“Mari kita bersama-sama, bahu-membahu menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif, aman, nyaman, dan damai serta tetap berpegang pada konstitusi, yakni UUD 1945, Pancasila dan prinsip Bhinneka Tunggal Ika dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” pungkasnya. (r1)

  • Bagikan