Beri Arahan CPNS Baru, Bupati Belu: Jadilah Teladan, Jangan Jadi Provokator di Medsos

  • Bagikan

ATAMBUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Bupati Belu, Agustinus Taolin mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belu untuk mensosialisasikan program kerja pemerintah daerah kepada masyarakat dengan baik dan benar.

Ajakan Bupati Taolin tersebut disampaikan saat memberi arahan bagi sebanyak 138 CPNS yang baru lulus tes tahun 2021 lalu di aula kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Belu, Senin (4/4).
“Setiap ASN harus menjadi corong pemerintah. Memberitakan informasi tentang program pemerintah yang bermanfaat untuk masyarakat,” pinta Bupati Taolin.

Bupati Taolin menambahkan, CPNS yang baru mendapatkan Surat Keputusan (SK) Bupati Belu harus bisa menyesuaikan diri dengan tempat tugas baru, kultur, dan budaya karena tidak gampang tinggal di daerah yang baru.

Selain itu, lanjut Bupati Taolin, ASN juga harus bijak dalam bermedia sosial sehingga tidak menjerat kembali diri sendiri. Gunakanlah media sosial untuk menyebarkan berita dan informasi yang mendidik, bukan sebaliknya menyebarkan berita hoax, isu SARA, dan hal-hal yang berdampak hukum.

“Jadilah teladan. Jangan jadi provokator di media sosial. Bekerjalah dengan sebaik-baiknya dan tingkatkan kompetensi pribadi sehingga pelayanan kepada masyarakat di mana saudara ditugaskan dapat berjalan baik,” ujarnya.

Diketahui, CPNS yang mendapatkan SK tersebut sebanyak 100 orang, terdiri dari dokter dan tenaga kesehatan. Sedangkan tenaga teknis lainnya hanya 38 orang. (mg26)

  • Bagikan