Jelang Libur Panjang, Kanim Kupang Terima Kunjungan Divisi Keimigrasian

  • Bagikan
PANTAU PELAYANAN. Tim dari Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTT memantau pelayanan di Kanim Kupang, Rabu (21/4). Kunjungan ini dalam rangka meningkatkan pelayanan jelang libur Lebaran. (FOTO: KANIM KUPANG FOR TIMEX)

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Kantor Imigrasi Kelas I TPI Kupang menerima kunjungan tim dari Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia NTT, Rabu (27/4). Kunjungan ini terkait persiapan menghadapi libur panjang dalam rangka hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Tim dipimpin Kabid Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Christian Pena didampingi Kasubid Informasi Keimigrasian Esau Mesias Louk Fanggi dan staf Divisi Keimigrasian, Petrus Potimau, Roy David Adu dan Devi Marthino Bullu. Rombongan diterima langsung oleh Kepala Kanim Kupang Darwanto beserta jajaran.

Kunjungan ini sebagai dijelaskan Christian Pena, dalam rangka pembinaan, pengendalian dan pengawasan teknis dan administrasi oleh Divisi Keimigrasian dengan mengumpulkan data dan informasi, bahan dan keterangan terkait pelayanan paspor dan pelayanan ijin tinggal keimigrasian.

Christian menjelaskan, pembinaan dan pendampingan itu untuk mengoptimalisasi capaian serta penguatan tugas dan fungsi Keimigrasian di bidang substantif dan fasilitatif bagi pegawai Kanim Kupang. Tim selanjutnya melakukan pengawasan kinerja petugas serta pemeriksaan fasilitas pelayanan termasuk jaringan dan kesisteman.

Pada kesempatan itu tim juga mengimbau agar Kanim Kupang selalu memberikan pelayanan yang maksimal baik pelayanan Paspor maupun Ijin Tinggal. Selalu proaktif dalam penanganan permasalahan yang terjadi dalam pelayanan keimigrasian serta dilakukan persiapan menghadapai liburan lebaran, termasuk pengamanan kantor dan pelayanan selama libur lebaran seperti layanan emergency maupun clearance penerbangan atau pelayaran. (*/ito)

  • Bagikan