KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Tim Gateball NTT membuktikan diri sebagai tim yang diperhitungkan di Kejurnas Gateball di Yokyakarta, 4-9 November 2022. Tim beregu putra memastikan diri melaju ke babak final setelah berhasil menundukan lawan-lawannya mulai dari penyisihan grup hingga semifinal yang dimainkan pada hari kedua, Minggu (6/11).
Selain itu, Double Putra juga akan berlaga di partai penentuan juara tiga setelah kalah di babak semifinal. Sekretaris Manajer Tim Gateball NTT Anni Ndaparoka menghubungi koran ini dari Yogyakarta menjelaskan, Tim Beregu Putra di babak penyisihan mengalahkan DKI Jakarta dan Banten. Sebagai juara pool, di babak 16 besar mengalahkan Aceh dan di babak 8 besar mengalahkan Papua Barat.
"Di semifinal berhasil mengalahkan Bali yang merupakan salah satu tim favorit. Di final akan berhadapan dengan Gorontalo," jelas Anni yang juga atlet yang bermain di Beregu Campuran dan Triple Putri ini. Tim beregu putra diperkuat oleh Silas Oetpah, Yulius Lawi, Alan Lay, Imanuel Muako, Evan Lawalata
. Dengan cadangan Nyongki Twuan
, Robinson Mone dan Rian Gagul.
Sementara itu, di Double Putra, jelas Anni, di babak penyisihan mengalahkan Jatim dan Sultra. Di babak 16 besar mengalahkan Kaltim dan babak 8 besar mengalahkan DKI Jakarta. Di semifinal kalah dari NTB. Sehingga akan berjuang untuk meraih medali perunggu atau peringkat tiga. Double putra diperkuat oleh Alan Lay dan Vebrian Vanu.
Sementara tim putri harapan datang dari beregu setelah lolos sebagai juara pool, namun kandas di babak delapan besar. Tim ini diperkuat Adriani Tulle, Emilia C. Lama, Kristina Gaina, Elsye Benu dan Maya Kana. Sementara itu double putri dan triple putri gagal di penyisihan grup.
Harapan untuk menambah medali dari Beregu Campuran dan Double Campuran. Dua kategori ini baru dimainkan Selasa (8/11). Tim Beregu Campuran sudah memastikan diri lolos penyisihan grup.
Tim Gateball NTT diantar langsung oleh Plt. Ketua Pergatsi NTT Maxi Nenabu. Sebelumnya tim dilepas oleh Wagub NTT Josef Nae Soi di Halaman Kantor KONI NTT. (ito)