Lantik 18 Penjabat Kades Persiapan, Bupati Belu: Lakukan Tugas dengan Tanggung Jawab

  • Bagikan
LANTIK. Bupati Belu, Agustinus Taolin didampingi Wabup, Aloysius Haleserens melantik sebanyak 18 Penjabat Kades Persiapan di Kabupaten Belu, Rabu (28/12/2022) lalu. (FOTO: ISTIMEWA)

ATAMBUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Bupati Belu, Agustinus Taolin didampingi Wakil Bupati Belu, Aloysius Haleserens meresmikan 18 desa persiapan sekaligus pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Penjabat Kepala Desa (Kades) Persiapan yang tersebar di enam kecamatan kabupaten itu.

Pelantikan Penjabat Kades Persiapan tersebut tertuang dalam Peraturan Bupati Belu Nomor 42 Tahun 2022 tentang pembentukan Desa Persiapan di Kabupaten Belu. Seremoni peresmian dan pelantikan 18 Penjabat Kades itu berlangsung di Gedung Wanita Betelalenok Atambua, Rabu (28/12/2022) lalu.

Bupati Agustinus Taolin, pada kesempatan tersebut menyampaikan proficiat kepada para Penjabat Kades Persiapan yang telah dilantik. Jabatan yang diberikan tersebut patut dimaknai sebagai sebuah anugerah yang perlu dilandasi dengan kerja keras dan kerja tanggung jawab dalam membangun desa yang dipimpinnya.

“Jabatan ini sebagai sebuah rahmat yang perlu disyukuri sehingga saya melantik saudara-saudari sekalian sebagai pejabat kepala desa persiapan di masing-masing desa persiapan di Kabupaten Belu,” jelasnya.

Bupati Agustinus berharap agar para Penjabat Kades Persiapan dapat bekerja secara maksimal dalam melaksanakan beberapa tugas utamanya. “Saya percaya bahwa saudara-saudari akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan,”pungkasnya.

Berikut nama-nama Penjabat Kades Persiapan yang Dilantik Bupati Belu:

I. Kecamatan Tasifeto Barat:

  1. Fransiska Buik (Penjabat Kades Persiapan Manuaman Fatukbot)
  2. Andreas Manek Moruk (Penjabat Kades Persiapan Manuaman Lidak)
  3. Fransiskus Hane (Penjabat Kades Persiapan Kubesi)
  4. Richardus Theodorus Manek Lau, SST (Penjabat Kades Persiapan Banameta)
  5. Uriyanto Ngarso Atitus, ST (Penjabat Kades Persiapan Raidikur)
  6. Maria Agustina Rafu, SE (Penjabat Kades Persiapan Makereknen)
  7. Manuel Da Conceicao Pacheco (Penjabat Kades Persiapan Welaka)

II. Kecamatan Lamaknen:

  1. Ludovikus Laku Loi, A.Md (Penjabat Kades Persiapan Fulur Backhelin)
  2. Anisetus Bere Mali, SST (Penjabat Kades Persiapan Hatulou)
  3. Ambrosius Asa Tiluk (Penjabat Kades Persiapan Weluli)

III. Kecamatan Tasifeto Timur:

  1. Yakobus Berek (Penjabat Kades Persiapan Tukubesi)
  2. Yunus Berek Tallo (Penjabat Kades Persiapan Manleten Barat)
  3. Antonius Besin, AMd.Par (Penjabat Kades Persiapan Manleten Timur)

IV. Kecamatan Raihat:

  1. Felipe Pareira (Penjabat Kades Persiapan Tohe Rai Ain)
  2. Manuel Fatima (Penjabat Kades Persiapan Tohe Futukesi)

V. Kecamatan Kakuluk Mesak:

  1. Moses Dos Santos (Penjabat Kades Persiapan Lakafehan)
  2. Marselinus Siga (Penjabat Kades Persiapan Fatubesi Lalori)

VI. Kecamatan Lamaknen Selatan:

  1. Agatha Oktoviana Lawa (Penjabat Kades Persiapan Majo Rato). (Kr5)

Penulis: Petrus Usboko

Editor: Marthen Bana

  • Bagikan