Peduli Pendidikan, Lazisnu PWNU NTT Salurkan Bantuan Beasiswa untuk 30 Santri

  • Bagikan
SERAHKAN BEASISWA. Tampak Ketua Lazisnu PWNU NTT, Muhammad Fathuda (kiri) pose bersama orang tua dan anaknya usai menerima bantuan beasiswa di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda, Rabu (18/1). (FOTO: ISTIMEWA).

KUPANG,TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) NTT menyalurkan bantuan pendidikan beasiswa untuk 30 Santri yang berpusat Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda, Kelurahan Naikoten I, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang.

Bantuan beasiswa untuk santri ini merupakan program dari Lazisnu PBNU Pusat bekerjasama dengan tokopedia.

"Seluruh dananya telah kami serahkan langsung kepada para santri," jelas Ketua Lazisnu PWNU NTT, Muhammad Fathuda, kepada media ini usai kegiatan penyerahan bantuan beasiswa kepada para santri, Rabu (18/1).

Program Lazisnu itu fokus pada lima program utama yakni bidang Pendidikan Ekonomi, Kesehatan, Bencana Alam, dan para Kaum Dhuafa (orang kurang mampu).

"Kami berharap program ini kedepan terus berjalan agar dapat memberikan bantuan kepada seluruh Madrasah di NTT bisa kita bantu," ungkapnya.

Saat ini pengurus Lazisnu PWNU NTT sementara dalam tahap persiapan menuju pelantikan yang berlangsung pada tanggal 28 Januari 2023. Pasalnya, pengurus Lazisnu PWNU NTT sudah menerima SK dari PBNU Pusat dan SK PWNU NTT.

"Pelantikan nanti oleh Ketua PWNU NTT, KH. Pua Monto Umbu Nay. Turut hadir juga Korwil Lazisnu NTT-NTB dan Bali," jelasnya.

Dalam pemberian bantuan beasiswa tersebut, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda, Usdtad Sofyan, sangat menyambut baik dan berterimakasih kepada Lazisnu PWNU NTT yang sudah bersilaturahmi ke Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda sekaligus memberikan bantuan beasiswa.

" Kami berharap program seperti ini terus berlanjut dan kerja sama lainnya untuk memajukan Madrasah ini," ungkapnya.

Sementara Mustaqim,salah satu orang tua yang anaknya mendapatkan bantuan beasiswa menyampaikan terima kasih kepada Lazisnu yang telah memberikan bantuan beasiswa ini.

"Semoga ke depan bantuan beasiswa ini terus berjalan karena sangat membantu sekali bagi kami," pungkasnya. (r1)

  • Bagikan