Rayakan Hari Air Sedunia, PDAM dan Polresta Tanam 500 Anakan Pohon

  • Bagikan
TANAM POHON. Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto dan Direktur Utama PDAM Kota Kupang Daniel Fredrik Maro melakukan penanaman akan akan pohon di SPAM Kali Dendeng, Selasa (21/3). (FOTO: FENTI ANIN/TIMEX).

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Kota Kupang bekerja sama denga Polresta Kupang Kota melakukan penanaman 500 anakan pohon ketapang kencana dan trambesi di lokasi SPAM Kali Dendeng, Selasa (21/3).

Kegiatan penanaman pohon ini dalam rangka merayakan hari air sedunia yang diperingati setiap tanggal 22 Maret.

Penanaman anakan pohon ini diikuti Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto didampingi anggota Polsek Alak dan Dirketur PDAM Kota Kupang, Daniel Fredrik Maro serta jajaran.

Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto, mengatakan, bicara tentang air, yang merupakan bagian penting dari kehidupan manusia, upaya-upaya untuk menjaga kelestarian alam sangat penting untuk bisa menjaga ketersediaan air.

"Saya mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Perumda Air Minum Kota Kupang yang menginisiasi untuk melakukan penanaman pohon, sehingga kita bisa berkolaborasi untuk menjaga alam kita," ujarnya.

Dia mengatakan, acara ini juga melibatkan keluarga besar putra-putri purnawirawan Polri, yang bertujuan untuk melakukan penanggulangan terhadap kondisi kekurangan air melalui penanaman pohon.

"Diharapkan dengan pelestarian alam dan upaya penanaman pohon bisa menjaga ketersediaan air di dalam tanah sehingga bisa dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat," katanya.

Dia mengatakan, setelah penanaman anakan pohon tentunya akan ditindaklanjuti dengan masa pemeliharaan sehingga diharapkan keterlibatan dari anggota dan Perumda Air Minun, untuk menjaga tanaman agar bisa hidup.

Sementara itu Direktur Utama PDAM Kota Kupang Daniel Fredrik Maro, mengaku sangat berterima kasih kepada anggota Polresta Kupang Kota, hampir 100 orang ikut terlibat dalam kegiatan ini.

"Kami menyiapkan 500 anakan pohon yang terdiri dari 250 anakan Ketapang Kencana dan 250 anakan trembesi," ujarnya.

Dia mengatakan, dalam rangka merayakan hari air sedunia ini perumda air minum sebagai operator yang ditunjuk pemerintah untuk melayani masyarakat dalam pelayanan air bersih, karena itu perumda juga bertanggung jawab untuk bagaimana memelihara air tetap terjaga dan berkelanjutan dengan upaya penghijauan.

"Kita jangan hanya menggunakan air saja tetapi bagaimana upaya untuk tetap menjaga ketersediaan air agar tetap bisa digunakan oleh masyarakat karena air merupakan kebutuhan utama masyarakat," tandasnya. (r2)

Editor: Intho Herison Tihu

  • Bagikan