Dirikan Rumah Gotong Royong

  • Bagikan
Koordinator Tim Keluarga ketika memberikan keterangan pers kepada wartawan di Rumah Gotong Royong terkait keseriusan Frans Aba untuk maju dalam Pilkada Gubernur NTT 2024 mendatang. (Timex/ist)

TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Kesiapan Dr. Frans Aba, SE,M.Ec, Ph.D untuk maju bertarung merebut kursi Gubernur NTT 2024-2029 disambut sejumlah pendukungnya. Guna menampung aspirasi dan sebagai tempat konsolidasi, sejumlah relawan mendirikan Posko yang diberi nama Rumah Gotong Royong.

Rumah Gotong Royon”, akan dijadikan pusat koordinasi perjuangan Frans Aba menjadi Gubernur NTT tahun 2024. Rumah Gotong Royong yang berada di Jalan Soeverdi No.21A Kota Kupang itu telah diresmikan dan diberkati oleh RD. Fransiskus Xaverius Umbu Tuku, dalam perayaan Misa, Selasa, (2/5). Hadir pada pertemuan perdana itu sejumlah tokoh politik, sesepuh, tokoh muda, mahasiswa dan relawan yang siap bergerak memenangkan Frans Aba sebagai Gubernur NTT.

Koordinator Tim Keluarga, Agus Umbu Hera mengatakan kehadiran Rumah Gotong Royong itu menjadi simbol keseriusan perjuangan Fransiskus Aba dalam Pilkada Gubernur NTT.
Diberi nama “Rumah Gotong Royong” untuk menggambarkan sosok Frans Aba sebagai politisi muda yang ramah, cerdas mengayomi dan siap bersama seluruh elemen masyarakat berjuang bersama membangun NTT menuju masyarakat yang sejahtera.

“Jadi kita gunakan istilah Rumah Gotong Royong dan bukan Sekretariat atau Kantor Pemenangan karena inilah gambaran pribadi Frans Aba sebagai calon Gubernur yang rendah hati, ramah dan mau bersama seluruh komponen masyarakat membangun daerah ini,” kata putra Sumba Tengah itu.
“Semua orang yang menyayangi saudara Frans Aba dan mau sama-sama berjuang bisa mampir di rumah gotong-royong ini untuk sama-sama berjuang demi NTT yang lebih baik,” ujarnya.


Ia mengajak seluruh tokoh politik, sesepuh, akademisi, pengusaha, tokoh pemuda, tokoh perempuan, mahasiswa dan organ gerakan mahasiwa serta seluruh masyarakat untuk secara sukarela duduk bersama, berjuang bersama untuk memenangkan Frans Aba sebagai Gubernur NTT 2024 mendatang.(opi)

  • Bagikan