KUPANG,TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Ratusan barang bukti (BB) hasil Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) dimusnahkan di lapangan hitam Polresta Kupang Kota, Selasa (17/10).
Ratusan BB itu terdiri dari Knalpot Racing, Minuman Keras (Miras) dan Senjata Tajam (Sajam). Pemusnahan BB dipimpin langsung oleh Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto bersama dengan unsur Forkopimda Kota Kupang dan disaksikan oleh unsur pimpinan Partai Politik (Parpol) tingkat Kota Kupang dan para tamu undangan lainnya.
"Rangkaian kegiatan gelar pasukan dan deklarasi damai ini kita juga sama-sama menyaksikan adanya pemusnahan barang bukti yang kita kumpulkan pada saat operasi pekat dalam rangka cipta kondisi jelang Pemilu Tahun 2024," jelas mantan Kapolres TTU itu.
Orang nomor satu di Polresta Kupang Kota ini menambahkan bahwa semua BB yang didapat itu dimusnahkan serentak. "Kita musnahkan knalpot racing sebanyak 297 knalpot. Kemudian minuman keras miras tradisional sebanyak 316 liter dan Sajam sebanyak lima pucuk," tandasnya.
Untuk diketahui, pemusnahan knalpot racing menggunakan alat berat dengan cara digilas hingga rata. Kemudian miras itu dituangkan ke dalam sebuah drum. (r1)
Editor: Intho Herison Tihu