Sampah Didaur jadi Pohon Natal

  • Bagikan
BONEFASIUS BAHY/TIMEX, POHON NATAL. Pohon natal berbahan dasar gelas air mineral hasil kreativitas pemuda-pemudi di RT: 20/RW: 07, Kelurahan Oebobo, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Senin (18/12).

KUPANG, TIMEX.FAJAR.CO.ID - Kemampuan dan kreativitas tinggi ditunjukkan pemuda-pemudi di RT: 20/RW: 07, Kelurahan Oebobo, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang. Kali ini para pemudah mendaur ulang sampah menjadi pohon natal.

Pohon natal yang dibangun di jalan Bakti Karya ini berbahan dasar gelas air mineral.

Hana (27), mengatakan, pihaknya setiap tahun selalu terlibat memeriahkan Hari Raya Natal dan Tahun Baru dengan membentuk pohon natal.

Kali ini, kata Hana, para pemuda sepakat untuk membuat pohon natal yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yakni berbahan dasar sampah.

Inisiatif para pemuda-pemuda sekitar didukung oleh masyarakat sekitar.

"Kami bergotong royong, untuk memilih sampah, lalu kami bersihkan guna merangkai pohon natal ini,” kata Hana kepada Timor Express ketika ditemui, Senin (18/12).

Selain gotong royong mengumpulkan gelas air mineral, para pemuda yang tergabung juga patungan uang untuk membeli kebutuhan lainnya.

“Untuk anggarannya, kami hanya patungan untuk membeli lem, selotip. Sedangkan bahan lainya, kami menggunakan barang-barang bekas yang ada," ungkapnya.

Ia berharap, kreativitas anak muda itu mendorong masyarakat untuk mengelola sampah menjadi produk yang bernilai ekonomi.

“Harapan kami semoga, dengan kreatifitas kami, bisa mendorong masyarakat kota Kupang terlebih masyarakat di sekitar wilayah ini, agar ikut mengelola sampah secara bijak, pohon natal ini juga bisa menjadi simbol kepedulian kami terhadap lingkungan,” tandasnya. (cr5/r3)

  • Bagikan

Exit mobile version