Rio Lolos Lebih Cepat

  • Bagikan
Rio Waida

TIKET - Olimpiade Paris 2024 kembali didapat oleh atlet Indonesia. Kali ini diraih peselancar Rio Waida. Rio mendapatkannya di ajang kualifikasi terakhir International Surfing Association (ISA) World Surfing Games 2024 di Arecibo, Puerto Rico.

Satu tempat di Paris 2024 itu Rio rebut setelah menyelesaikan babak repechage 10. Dia berada di urutan kedua dengan 10,93 poin pada Sabtu (2/3) waktu setempat. Dia lolos bersama dengan Ramzi Boukhiam (Maroko).

Kelolosan Rio dari ISA World Surfing Games 2024 ini lebih cepat dari perkiraan. Sebab, jika berdasar regulasi, tiket Olimpiade Paris 2024 dari ajang itu diberikan kepada atlet yang berada di tiga besar repechage 12.

Namun, karena ada peselancar yang sudah lebih dulu meraih tiket ke Paris 2024 di kualifikasi sebelumnya atau sudah memiliki dua wakil senegara, empat tiket tersisa diberikan kepada para peselancar terbaik yang melaju ke repechage 10.

Meski diuntungkan, keberhasilan Rio tersebut juga tidak bisa dibilang mudah. ’’Karena semua atlet yang sudah qualified juga tetap join, ini menjadi tantangan, dan target tidak mudah karena Rio harus melawan beberapa juara dunia. Namun, dia berhasil melewatinya,’’ kata Dylan Amar, pelatih tim selancar Indonesia, ketika dihubungi Jawa Pos kemarin.

Namun, Dylan mengakui bahwa Rio memang layak lolos ke Olimpiade Paris 2024. Sebab, kemampuan dan teknik yang dimiliki Rio sudah di atas rata-rata. ’’Kami selalu yakin bahwa dia akan dapat mengamankan tiket. Namun, biasanya yang menjadi penghambat adalah alam atau ombak yang tidak datang yang menyebabkan tidak dapat skor,’’ ungkapnya.

Bagi Rio, ini adalah partisipasi keduanya di pentas Olimpiade setelah Tokyo 2020. Saat itu, langkahnya terhenti di babak 16 besar saat tampil di Tsurigasaki Surfing Beach, Jepang. ’’Ini sangat luar biasa dan sangat indah. Itu alasan kenapa saya datang ke kejuaraan ini,’’ katanya dalam situs resmi Olimpiade. (drw/c17/bas/jpg/rum)

Atlet yang Sudah Lolos Olimpiade

  1. Arif Dwi Pangestu (panahan)
  2. Diananda Choirunnisa (panahan)
  3. Desak Made Rita Kusuma Dewi (panjat tebing)
  4. Rahmad Adi Mulyono (panjat tebing)
  5. Rifda Irfanaluthfi (senam artistik)
  6. Fathur Gustafian (menembak)
  7. Rio Waida (selancar ombak)

*Non-atlet bulu tangkis

  • Bagikan