Kader Terbaik Berpeluang Jadi Pimpinan

  • Bagikan
Fernando Jose Osorio Soares

Parpol Peraih Suara Terbanyak Punya Kriteria Khusus Tentukan Pimpinan

KUPANG, TIMEX.FAJAR.CO.ID- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kupang telah selesai melakukan pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilu pada Februari lalu. Berdasarkan data yang diperoleh, sebanyak 40 orang telah dipastikan duduk di DPRD Kota Kupang untuk periode 2024/2029.

Bahkan, Partai Gerindra akan memegang palu di DPRD Kota Kupang, dengan perolehan suara secara keseluruhan mencapai 25.403 suara. Sementara Partai Nasdem akan mendapatkan posisi sebagai wakil ketua satu di DPRD Kota Kupang, dengan perolehan suara secara keseluruhan mencapai 24.000 ribu lebih.

Di posisi wakil ketua dua, akan diduduki oleh DPI Perjuangan dengan perolehan suara sebanyak 22.731 suara. Tiga partai yang menjadi pimpinan di DPRD Kota Kupang ini dipastikan akan mengusulkan kader terbaiknya untuk menduduki jabatan sebagai pimpinan DPRD Kota Kupang.

Sekretaris DPD Partai Gerindra NTT, Fernando Jose Osorio Soares yang wawancarai melalui sambungan telepon genggamnya, Kamis (7/3) mengatakan, lima orang anggota DPRD Kota Kupang yang terpilih, memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi pimpinan DPRD.

"Kami dari tingkat DPD Gerindra Provinsi NTT akan mengusulkan lima nama anggota DPRD yang terpilih. Kemudian, nanti DPP yang akan menentukan siapa yang akan menjadi pimpinan DPRD dan Ketua Fraksi," katanya.

Politis Partai Gerindra ini menjelaskan bahwa kriteria-kriteria yang akan dijadikan senagai acuan dalam memilih pimpinan DPRD di antaranya adalah pengalaman, kontribusi terhadap kemenangan Partai Gerindra di Kota Kupang, loyalitas dan dedikasi terhadap partai.

"Jadi, kriteria-kriteria tersebut yang akan menjadi acuan untuk memilih siapa yang layak untuk menjadi pimpinan," jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPC Partai Nasdem Kota Kupang, Hendra Wong, mengatakan, Partai Nasdem memiliki mekanisme internal sendiri untuk menentukan siapa yang akan duduk di kursi wakil ketua DPRD Kota Kupang.

"Tentunya ada beberapa kriteria, termasuk senioritas, berapa lama menjadi kader Nasdem dan kriteria lainnya, termasuk suara terbanyak juga menjadi salah satu yang dipertimbangkan," ungkapnya.

Dia mengaku, DPC Partai Nasdem Kota Kupang hingga saat ini belum bisa memberikan nama siapa yang akan ditunjuk menjadi wakil ketua DPRD.

"Yang jelas, kami masih menunggu petunjuk dari DPP Partai Nasdem tentang poin-poin persyaratan untuk menunjuk wakil ketua DPRD, termasuk Ketua Fraksi Nasdem di lembaga DPRD Kota Kupang," tambahnya.

Beberapa isu yang beredar, nama Richard Odja dan Cristian Baitanu digadang-gadang akan menjadi Ketua DPRD Kota Kupang. Sementara dari Partai Nasdem, juga berpeluang dua nama yang akan ditunjuk menjadi wakil ketua DPRD Kota Kupang, yaitu Jabir Marola dan Esy Bire.

Sedangkan dari PDI Perjuangan, dipastikan akan menduduki kursi wakil ketua II, yang dipegang oleh Yeskiel Loudoe yang merupakan anggota DPRD Kota Kupang lima periode ini. (thi/gat)

F_Ilustrasi kursi pimpinan DPRD

Nama-nama Calon Pimpinan DPRD Kota Kupang:

  • Partai Gerindra
  • Richard Odja
  • Cristian Baitanu
  • Partai Nasdem
  • Jabit Marola
  • Esy Bire
  • PDIP
  • Yeskiel Loudoe

Data Olahan Timex

  • Bagikan

Exit mobile version