KARIER Eden Hazard bersama Lille OSC (LOSC) hanya berlangsung lima musim (2007–2012). Untuk masuk kategori legenda hidup, durasi tersebut sebenarnya kurang panjang. Tetapi, LOSC tetap bersyukur pernah diperkuat Hazard. Buktinya, mereka menamai markas latihan dengan nama eks kapten timnas Belgia itu.
”Selamat datang di lapangan Eden Hazard. Tidak ada gym di sini. Tidak ada lari-larian. Hanya bermain sepak bola dan melakukan banyak trik (sembari menggiring bola, Red),” kata Hazard dengan nada bercanda ketika membuka fasilitas latihan LOSC awal pekan ini (11/3) seperti dilansir L’Equipe.
Meski lima musim, periode Hazard bersama Les Dogues –sebutan LOSC– sangat memorable. Hazard adalah aktor utama ketika LOSC meraih double winners (juara Ligue 1 dan Coupe de la Ligue) pada musim 2010–2011. Bersama LOSC di Ligue 1, Hazard juga 2 kali terpilih sebagai pemain muda terbaik, 2 kali pemain terbaik, serta masing-masing sekali untuk pencetak gol terbaik dan peraih umpan gol terbanyak. (io/c6/dns/jpg/rum)