Bongkar Pasang Skuad Antisipasi Pemain Cedera dan Akumulasi Kartu

  • Bagikan
TIMNAS di Vietnam== pssi.org BERLATIH. Timnas Indonesia sudah memulai latihan perdana setiba di Hanoi, Vietnam pada Sabtu (23/3) malam. Para pemain diberikan menu latihan untuk pemulihan kondisi seusai menempuh perjalanan udara yang panjang.

HANOI, TIMEX.FAJAR.CO.ID – Tim nasional (timnas) Indonesia berhasil mengalahkan timnas Vietnam dengan skor 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3) lalu dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026. Namun, saat menghadapi lawan yang sama besok (26/3) malam di My Dinh National Stadium, Hanoi, Indonesia akan turun dengan kekuatan berbeda.

Ya, perubahan kekuatan itu tidak terlepas dari bongkar pasang skuad yang dilakukan Shin Tae-yong (STY) menjelang laga leg kedua melawan Vietnam. Menjelang laga tersebut, STY tidak membawa kiper Nadeo Argawinata. Dia juga tidak melibatkan Marc Klok dan Sandy Walsh.

Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan, Nadeo dan Klok cedera. ”Nadeo cedera cukup parah. Kami putuskan untuk tidak dibawa. Begitu juga Klok. Sedangkan Sandy tidak kami bawa karena terkena akumulasi kartu kuning," terang STY kemarin (24/3).

Sebagai gantinya, pelatih timnas Korea Selatan pada ajang Piala Dunia 2018 Rusia itu memanggil tiga pemain pengganti. Mereka adalah Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya), Rachmat Irianto (Persib Bandung), dan Muhammad Ferarri (Persija Jakarta). Ernando sudah tiba di Hanoi sejak Sabtu (23/3). Sementara itu, Irianto dan Ferarri tiba di Hanoi kemarin.

Ferarri merasa senang dengan pemanggilan ke timnas senior. Bagi Ferarri, ini menjadi kesempatan keempat masuk timnas senior. Sebelum ini, pemain berposisi center back itu dipanggil timnas senior dalam laga FIFA Matchday melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023. Dalam dua laga tersebut, Ferarri hanya duduk di bangku cadangan.

Karena itu, dalam kesempatan kali ini, Ferarri akan berusaha mengincar menit bermain. Apalagi, pertandingan melawan Vietnam sangat prestisius. Menentukan langkah Indonesia ke ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

”Alhamdulillah, saya mendapat panggilan untuk memperkuat timnas dalam laga melawan Vietnam. Saya berharap kesempatan kali ini bisa dimanfaatkan dengan baik," ujar pemegang nomor punggung 41 di Persija itu.

Di sisi lain, Persib mendukung pemanggilan Irianto ke timnas. Sport Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono menilai mantan penggawa Persebaya itu sudah pulih dari cedera. Sehingga bisa ikut berkontribusi untuk skuad Merah Putih.

”Kami merestui Rian (sapaan Rachmat Irianto, Red) untuk bergabung dengan timnas. Ini juga demi Indonesia. Kami dukung penuh keberhasilan timnas Indonesia," terang Teddy. (fiq/c9/ali/jpg/rum)

  • Bagikan

Exit mobile version