Enam Paslon Pilbup Mendaftar ke Perindo

  • Bagikan
Jonathan Nubatonis

KUPANG, TIMEX.FAJAR.CO.ID - Menjelang Pilkada 2024, Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Provinsi Nusa Tenggara Timur mulai bermanuver menjaring bakal calon kepala daerah (bacakada).

Ketua DPW Perindo NTT, Jonathan Nubatonis mengatakan, hingga saat ini, sudah enam pasangan calon yang mendaftar ke Perindo.

"Kalau pendaftaran untuk Pemilihan Bupati sudah enam yang mendaftar. Ada kader satu pasang, yang lainnya bukan," terang Jonathan, Kamis (11/4).

Enam paslon itu adalah dua paslon untuk Manggarai, sisanya Manggarai Barat, Sumba Barat Daya, Malaka dan Sabu.

Selain untuk Pilbup, Perindo pun juga sementara membangun komunikasi dengan beberapa partai untuk mengusung calon gubernur.

Adapun figur Frans Aba yang diketahui siap maju sebagai calon gubernur nanti, juga mendatangi sekretariat DPW Perindo NTT.

Jonathan menyebut, kedatangan Fran Aba dinilai hanya bersilaturahmi dan menyatakan diri ikut Pilgub.
Meskipun begitu, dirinya belum mengetahui Frans Aba akan melaju dari partai apa.

"Tapi belum tahu masuk dari partai mana karena dia juga tidak minta untuk masuk lewat Partai Perindo," kata Jonathan.

Kedatangan Frans Aba hanya untuk berdiskusi bagaimana membangun NTT sehingga bisa keluar dari provinsi termiskin nomor urut tiga di Indonesia.

"Sedangkan kita sudah gonta ganti Gubernur NTT 10 atau 11 kali. Enak di Gubernurnya sementara rakyat NTT tetap melarat," jelasnya.

Jonathan menyebut, Perindo terbuka untuk umum, maka dari itu, siapa pun yang berminat dan melamar akan menjadi pertimbangan dari internal partai. (cr1/rum)

  • Bagikan