Pendeta Jadi Mitra Atasi Berbagai Permasalahan

  • Bagikan
MERCY FOR TIMEX IBADAT. Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba didampingi Plt Sekda Novita Foenay saat menghadiri kebaktian pengutusan, perhadapan pendeta dan serah terima Ketua Majelis Jemaat Imanuel Oh'aem Klasis Amfoang Selatan, Minggu (12/5).

Pj Bupati Hadiri Kebaktian Pengutusan dan Perhadapan Pendeta di Oh'aem

OELAMASI, TIMEX.FAJAR.CO.ID - Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba bersama Pj Ketua TP PKK didampingi Plt Sekda Novita Foenay dan para pimpinan OPD menghadiri kebaktian pengutusan, perhadapan pendeta dan serah terima Ketua Majelis Jemaat Imanuel Oh'aem Klasis Amfoang Selatan, Minggu (12/5).

Perhadapan dari Pdt Christian Hotty, STh dan Pdt Yetronela Lehimay, STh kepada Pdt Linda Happy Julita Lumba, STh dan Pdt Semuel Snae, STh.

Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba dalam sambutannya mengucapkan selamat melayani untuk para pelayan Tuhan yang diperhadapkan dan diutus. Baginya, pelayan yang baik adalah pelayan yang menjadikan ladang dan mimbar pelayanannya sebagai manifestasi iman, terus fokus pada tujuan dan jadikan pelayanan sebagai skala prioritas dan mengkonsolidasi sumber daya yang ada untuk kesejahteraan jemaat dan demi kemuliaan nama Tuhan.

"Saya juga akan terus kedepankan sinergitas dan kolaborasi antara pemerintah dan gereja. Melalui kerja sama ini saya yakin masyarakat dan jemaat akan mengalami peningkatan taraf hidupnya ke depan. Hari ini dalam kebaktian pengutusan dan perhadapan pendeta Jemaat GMIT Imanuel Oh'aem, saya berharap agar gereja dan para pendeta menjadi mitra dalam pelaksanaan tugas untuk mengatasi berbagai permasalahan pada semua sektor di Kabupaten Kupang," terang Alexon.

Harapan dan doa disampaikan Alexon kepada Pdt Christian Hotty dan Pdt Yetronela Lehimay, kiranya senantiasa diberkati di tempat pelayanan yang baru. Ia juga berharap agar Pdt Semuel Snae dan Pdt Linda Happy Julita Lumba yang diteguhkan untuk melanjutkan pelayanan di Jemaat GMIT Imanuel Oh'aem, agar menjaga dan mempererat hubungan kemitraan dengan pemerintah dan masyarakat demi terwujudnya masyarakat yang maju, mandiri dan sejahtera.

Senada disampaikan Wakil Sekretaris Sinode GMIT, Pendeta Zimrad Karmany bahwa ia ingin pemerintah dan gereja terus bersinergi, bermitra bersama membangun Kabupaten Kupang. Terkhususnya menurut Pdt Zimrad lebih banyak bergumul di dunia pendidikan dan pemberdayaan ekonomi jemaat. Tak hanya itu, ia juga berpesan kepada jemaat agar lakukan apa yang telah dikhotbah oleh pelayan Tuhan. Karena menurutnya khotbah adalah pusat pemberitaan dalam peribadatan.

Dikatakan bahwa pengutusan, mutasi dan rotasi di organisasi apapun hal yang wajar termasuk di gereja. "Banyak jemaat yang menolak dan mempertahankan pendeta. Namun, semuanya terjadi atas kehendak Yang Kuasa dan atas karya roh kudus yang bekerja untuk hamba Tuhan. Maknai ini sebagai proses iman, karena Tuhan telah mengutus," ucap Pdt Zimrad.

Sementara Pdt Christian Hotty dan Yetronela Lehimay dalam ungkapan hatinya menyatakan ucapan terima kasih dan permohonan maaf.

"Terima kasih atas kebersamaan kita kurang lebih empat tahun di Jemaat Imanuel Oh'aem. Bersama jemaat kami sudah seperti keluarga. Saya mohon doa semuanya bagi kami di tempat tugas yang baru," ungkap Pdt Yetronela.

Ungkapan yang sama disampaikan pasangan suami istri Pdt Semuel Snae dan Pdt Linda HJ Lumba. Mereka bersyukur telah diutus melayani jemaat Tuhan di GMIT Imanuel Oh'aem.

"Bersyukur kepada Tuhan, karena kami diutus melayani di tempat ini. Dan kami dapat diterima oleh orang tua dan basaudara semua disini. Mohon doa dan dukungan kiranya pelayanan kami disini bisa dijalani dengan baik dan kami akan melayani dengan sukacita," kata Pdt Semuel Snae. (ays)

  • Bagikan

Exit mobile version