Wisuda Universitas Flores Bernuansa Etnis Ende Lio

  • Bagikan
ALEXIUS RAJA SEKO/TIMEX PROSESI WISUDA. Universitas Flores kembali menggelar Wisuda Semester ganjil tahun 2023/2024 , Rabu (5/6) bertempat di Kampus I Aula HJ Gadi Djou.

ENDE, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Universitas Flores kembali menggelar Wisuda Semester ganjil tahun 2023/2024 , Rabu (5/6) bertempat di Kampus I Aula HJ Gadi Djou.

Wisuda kali ini terasa lebih istimewa karena semua perangkat dan pelaksana menggunakan nuansa etnis Ende Lio. Mulai dari tarian penjemputan, Aksesoris berupa dekorasi maupun panitia mengenakan busana Ende Lio.

Selain itu, yang juga istimewa, karena untuk pertama kali dibawah Senat Universitas yang baru periode 2024- 2028 baik Rektor maupun wakil rektor dan jajaran Senat Universitas Flores.

Disamping itu, pelaksanaan wisuda kali ini juga terasa istimewa karena ada penggabungan atau perampungan fakultas yang ada di Uniflor.

Wisuda sarjana Universitas Flores semester ganjil tahun 2024 ini menyusun tema "Membangun Reputasi Sebagai Mediator Budaya dan Berwawasan Global".

Sebelumnya dalam keterangan Pers kepada Media, Rektor Universitas Flores Dr. Wilybrodus Lanamana mengatakan, pada tahun akademik baru ini, setelah melakukan berbagai studi, dari sebelumnya tujuh Fakultas saat ini di Universitas Flores setelah digabungkan hanya memiliki empat Fakultas Sarjana dan satu Pasca Sarjana.

Hal itu , kata dia, dilakukan untuk memudahkan manajemen yang ada di kampus tersebut.

Tujuh fakultas itu saat ini dilebur hanya menjadi 4 fakultas dengan penggabungan prodi-prodi. Tujuh fakultas itu di antaranya Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi, Fakultas Sastra Inggris, Fakultas Teknik, FKIP, Fakultas Teknologi Informasi dilebur menjadi 4 fakultas yakni dari Fakultas Sains dan Teknologi yang terdiri dari 4 program studi prodi teknik sipil, teknik arsitek, prodi agro teknologi dan prodi teknologi informasi.

Selain itu, Fakultas Hukum dan Sosial Humaniora terdiri dari dua prodi yakni prodi ilmu hukum dan sastra Inggris. Yang berikutnya yakni Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan FKIP.

"Tahun ini wisudawan hanya berasal dari empat Fakultas saja yang terdiri dari 16 program studi.
Saya berharap , dengan transformasi ini ada beberapa prodi di fakultas tertentu yang kinerja kurang bagus, saat digabungkan, prodi yang bagus bisa menjangkitkan ke prodi yang lain," ungkapnya.

Disaksikan, tidak seperti biasanya saat menggelar acara pemindahan kuncir para mahasiswa langsung menerima ijasah dan juga transkrip nilai tanpa harus menunggu lama seperti pada periode sebelumnya

Ketua Panitia Wisuda, Alexander Bala, M,Pd, mengatakan bahwa pelaksanaan wisuda kali ini diikuti oleh 318 orang mahasiswa. Dia mengatakan,
sebagai kampus yang mengusung mediator budaya hingga kini maka Kampus Uniflor selalu mengedepankan budaya termasuk dalam pelaksanaan wisuda.

Dalam wisuda periode ganjil 2023- 2024 yang akan membawakan orasi ilmiah adalah Kepala Rumah Tangga kemeninfokom Ferdinandus Seu, SH., ??., sementara yang meraih IPK tertinggi dari Prodi Sejarah atas nama Florentina Mardiana Sarlin.

Diketahui, lulusan paling banyak yang di wisuda adalah dari program studi Akuntansi yakni sebanyak 79 orang dan paling sedikit dari prodi pendidikan Fisika yaitu sebanyak tiga orang. Sedangkan prodi lainnya yaitu prodi Ilmu Hukum sebanyak 33 orang, Pendidikan Ekonomi 11 orang, PBSI 26 orang, Matematika 17 orang, Pendidikan Sejarah 12 orang, PGSD 45 orang.

Kemudian dari Pendidikan Biologi empat orang, Manajemen 65 orang, Ekonomi Pembangunan 30 orang, Sastra Inggris 20 orang orang, Teknik Sipil 37 orang, Arsitektur 16 orang, Agroteknologi 28 orang dan Sistem Informasi 46 orang.( kr4/thi/dek)

  • Bagikan