Aktif Kembangkan UMKM Kopi di NTT

  • Bagikan
INTHO HERISON TIHU/TIMEX PENJELASAN. Wadir Intelkam Polda NTT, AKBP Agustinus Christmas memberikan keterangan saat ditemui di Cafee Rako miliknya, Kamis (27/6).

Ketika si "Jenderal Kopi NTT" Dipercaya Kapolri jadi Agen Intelijen Polri

Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, gerbong mutasi di tubuh kepolisian kembali bergulir. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan bongkar pasang jabatan Kapolres hingga Kapolda. Tidak terkecuali di lingkup Polda NTT.

INTHO HERISON TIHU, Kupang_

SEJUMLAH perwira polisi di lingkup Polda NTT ikut dimutasi dan di promosi pada jabatan baru sebagaimana tertuang dalam surat telegram Kapolri nomor ST/1236/VI/Kep/2024 tanggal 25 Juni 2024, ST/1237/VI/Kep/2024, ST/1238/VI/Kep/2024 dan ST/1239/VI/Kep/2024.

Kapolri Listyo Sigit Prabowo menunjuk Wadir Intelkam Polda NTT, AKBP Agustinus Christmas sebagai Agen Intelijen Kepolisian Madya III Baintelkam Polri. Dengan jabatan baru ini, maka "Jenderal Kopi NTT" julukan AKBP Agustinus Christmas akan naik pangkat menjadi Komisaris Besar (Kombes) Polisi.

Mantan Kapolres Alor ini sebelumnya dijuluki sebagai “Jenderal Kopi NTT” oleh Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) karena terlibat aktif dalam pengembangkan ekonomi masyarakat terutama UMKM Kopi di seluruh NTT.

Selain si Jenderal Kopi NTT, posisi Kabid Propam Polda NTT juga akan diisi oleh Kombes Pol. Robert Sormin yang saat ini menjabat sebagai Auditor Madya Tk III Itwasda Polda NTT. Jabatan ini lowong sejak bulan Mei lalu setelah pejabat sebelumnya, Kombes Pol. Dominicus Savio Yempormase memasuki masa purna tugas sejak awal Mei lalu.

AKBP FX Irwan Arianto yang saat ini menjabat sebagai Kabag Dal Ops Biro Ops Polda NTT dipercayakan sebagai Auditor Madya Tk III Itwasda Polda NTT. Pejabat lain yang dimutasi yakni Kombes Pol. Sigid Haryadi, Direktur Resnarkoba Polda NTT menjadi Kabag Humas Ditbintarlat Akpol Lemdik Polri. Posisi yang ditinggalkan diisi oleh Kombes Pol. Dony Eka Putra yang saat ini menjabat sebagai Penata Kebijakan Kepolisian Madya Tk III Polri.

Kabid Dokkes Polda NTT, Kombes Pol. dr. Sudaryono turut dimutasi dengan jabatan baru sebagai Kabid Dokkes Polda Lampung. Posisi Kabid Dokkes Polda NTT dipercayakan kepada AKBP dr. Hery Purwanto yang saat ini menjabat sebagai Karumkit Tk III Bhayangkara Polda NTT.

Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol. Ariasandy membenarkan mutasi Wadir Intelkam Polda NTT dan sejumlah perwira lainnya di Polda NTT itu.

“Iya benar (AKBP Agustinus Christmas) pindah Baintelkam Polri. Job Kombes,” ungkapnya.

Sementara itu, ada enam Kapolres di lingkup Polda NTT yang juga ikut dimutasi. Mereka masing-masing-masing Kapolres Belu, Timor Tengah Selatan (TTS), Ngada Sumba Timur, Sumba Barat dan Manggarai Barat serta Lembata.

Kapolres Belu, AKBP Richo N. Simanjuntak dimutasi sebagai Kasubbag Ren Bag Renmin Korbinmas Baharkam Polri. Ia diganti oleh AKBP Benny Miniani Arief yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Sumba Barat. Posisi Kapolres Sumba Barat dipercayakan kepada AKBP Hendra Dorizen, Kasubdit Fasharkam Direktorat Polair Polda NTT yang saat ini dipercayakan sebagai pejabat Kapolres Lembata.

AKBP I Gusti Putu Suka Arsa yang saat ini menjabat sebagai Kapolres TTS dimutasi sebagai Wadir Resnarkoba Polda NTT. Posisi Kapolres TTS dipercayakan kepada AKBP Ari Satmoko yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Manggarai Barat. AKBP Christian Kadang yang saat ini menjabat sebagai Danyon A Men III Paspelopor Korbrimob dipercayakan menjadi Kapolres Manggarai Barat.

AKBP Padmo Arianto, Kapolres Ngada dimutasi sebagai Wadanmen III Paspelopor Korbrimob Polri. Posisi yang ditinggalkan diisi oleh AKBP Fajar Widya Dharma Lukma yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Sumba Timur.

Selanjutnya AKBP Edward Jacky Tofany Umbu Kaledi yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Bantaeng, Polda Sulawesi Selatan 'pulang kampung' menjadi Kapolres Sumba Timur. Alumni Akpol 2004 ini pernah berdinas di Polda NTT sebagai Wakapolres Manggarai Barat dan Wakapolres Kupang Kota.

Lulusan sekolah Taruna Nusantara ini juga pernah menjabat sebagai Kasat Lantas Polresta Kupang Kota, Kasi STNK Subdit Regident Dit Lantas Polda NTT dan pernah menjabat sebagai Korspripim Kapolda NTT. (gat/dek)

  • Bagikan

Exit mobile version