KUPANG.TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Kupang hingga saat ini masih terus memproses penyelesaikan beberapa persoalan terkait penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2024-2025.
Kepala Disdikbud Kota Kupang, Dumuliahi Djami mengatakan, walaupun tahapan PPDB telah selesai dan sudah memasuki masa perkenalan lingkungan sekolah, namun pihaknya masih memiliki beberapa persoalan yang harus diselesaikan.
Dikatakan, masalah tersebut diantaranya pendistribusian peserta didik di sekolah-sekolah yang belum memenuhi kuota peserta didik dan masalah peserta didik yang belum terdaftar di sekolah mana pun.
Hal ini, kata Dimuliahi, menjadi tanggung jawab pemerintah melalui Disdikbud agar memastikan bahwa semua anak mendapatkan sekolah dan pemerataan peserta didik di semua sekolah yang ada.
Beberapa sekolah yang masih diurus pendistribusian peserta didik yaitu, SMPN 16 Kota Kupang, SMPN 20, SMPN 4, SMPN 9 dan sekolah lainnya. Sekolah-sekolah ini yang belum memenuhi kuota peserta didik baru yaitu 352 orang.
"Jadi, setiap sekolah memiliki kuota 352 peserta didik baru dan sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan. Sementara tentang PPDB secara online, semuanya berjalan lancar, tidak terkendala jaringan karena bekerja sama dengan Telkom," ungkapnya. (thi/gat/dek)