Antusias Masyarakat Maningkat Melebihi Target

  • Bagikan
IMRAN LIARIAN/TIMEX IMUNISASI. Lurah Tode Kisar, Ricky Therik, menggendong satu anak untuk diberikan imunisasi. Diabadikan di halaman Kantor Lurah Tode Kisar, Sabtu (27/7).

Peran Pemerintah Kelurahan Tode Kisar dan Petugas Kesehatan Sukseskan PIN Polio

Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio merupakan program pemerintah untuk melidungi anak-anak dari ancaman penyakiy polio. Sehingga, masyarakat diharapkan pro aktif agar anak-anak bisa tumbuh sehat.

IMRAN LIARIAN, Kupang_

PETUGAS Kesehatan dari Puskesmas Pembantu (Pustu) Tode Kisar dan Puskesmas Pasir Panjang hadir langsung di tengah-tengah masyarakat untuk membantu menyukseskan pelakasanaan PIN polio. Kegiatan pelayanan PIN polio di Kelurahan Tose Kisar berlangsung di halaman Kantor Lurah Tode Kisar sekira pukul 15.00 Wita, Sabtu (27/7).

Lurah Tode Kisar, Ricky Therik menghadirkan masyarakat yang tersebar dari RT 01 hingga RT 07. Hal ini juga tak terlepas dari kerja sama yang baik antara lurah bersama pada para Ketua RT/RW se- Kelurahan Tode Kisar. Termasuk juga para tokoh masyarakat.

Rocky Leha dan Marten Mogila'a selaku tokoh masyarakat mengaku bahwa masyarakat sangat antusias untuk membawa anak-anaknya untuk mendapatkan pelayanan imunisasi. Selain itu, pendekatan Lurah Tode Kisar dengan masyarakat diakui sangat baik sehingga ada semua aktif untuk membawa anaknya ke fasilitas kesehatan serta tempat yang ditentukan untuk mendapatkan pelayanan imunisasi. Sasaran imunisasi polio ini bagi anak-anak usia 0-7 tahun.

Lurah Tode Kisar, Ricky Therik juga mengaku bahwa target awal pelayanan imunisasi hanya untuk 61 orang anak. Namun karena keaktifan masyarakat yang sangat baik sehingga melebihi target menjadi 71 orang anak yang mendapatkan imunisasi.

Hal ini tidak terlepas dari peran para Ketua RT/RW, tokoh masyarakat yang telah mengimbau warganya untuk membawa anak-anak agar diberikan imunisasi.

"Kami Pemerintah Kelurahan berkomitmen untuk mensukseskan PIN Polio," jelas Orang nomor satu di Pemerintah Kelurahan Tode Kisar, Ricky Therik.

Ketua RT 6 Kelurahan Tode Kisar, Semuel Lerik juga mengaku bahwa kegiatan PIN polio telah berjalan dengan baik. Ini sesuai dengan arahan Lurah Tode Kisar.

"Intinya bahwa apa yang disampaikan oleh Lurah itu sudah berjalan baik," ujarnya.

Ketua RT 7/RW 3, Kelurahan Tode Kisar, AKBP Arinanto Wibowo mengatakan bahwa program PIN polio sangat baik bagi anak-anak. Menurutnya, program PIN polio ini sangat membantu anak-anak usia 0-7 tahun demi meningkatkan kekebalan tubuh dan kesehatan anak.

"Harapannya, kegiatan PIN polio ini terus dilaksanakan," ungkap AKBP Arinanto yang juga menjabat sebagai Kasubbid Bia dan APK Bidkeu Polda NTT.

Dia mengaku telah menyampaikan kepada masyarakat tentang pentingnya PIN Polio. Karena itu, warga yang memiliki anak telah hadir dalam kegiatan pemberian imunisasi ini.

Untuk diketahui, hadir juga pada kesempatan itu anggota Babinsa TNI AD Kelurahan Tode Kisar yang ikut memantau jalannya PIN Polio sehingga bisa berjalan dengan aman dan lancar. (gat/dek)

  • Bagikan