Menteri Sandi Uno: "Libatkan Warga Lokal"
LABUAN BAJO, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Kawasan wisata taman Parapuar yang selama ini dikelolah Badan Pelaksana Otorita Pariwisata Labuan Bajo (BPOPLBF) mulai diminati investor untuk berinvestasi dikawasan itu. Buktinya, PT Eigerindo MPI selaku distributor tunggal dari brand EIGER Adventure di Indonesia menggelar acara peletakkan batu pertama pembangunan EIGER Hill Flagship Store Parapuar di Labuan Bajo, Kamis (8/8) berlokasi di Taman Parapuar, Kabupaten Manggarai Barat, NTT.
Hadir dalam kesempatan itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno didampingi istri, Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi serta forkompimda Mabar dan stakeholder. Dalam kesempatan itu, Salahuddin Uno mengingatkan pihak PT.Eigerindo MPI untuk tetap melibatkan masyarakat lokal dalam setiap proses pembangunan hingga pengelolahan kawasan itu. Sebab menurut dia, warga lokal adalah ujung tombak dalam setiap pembangunan bangsa menuju indonesia emas 2045 mendatang. "Titipan saya agar dalam setiap proses pembangunan sampai pengelolahan kawasan ini, warga lokal tidak diabaikan karena mereka ujung tombak pembangunan bangsa,"harapnya
Dikatakan dirinya bersama Kementerian akan selalu mendukung penuh setiap aksi yang dilakukan perusahaan Eiger di dalam kawasan taman hutan Parapuar. Tidak hanya itu, dia juga menyampaikan terima kasih kepada pemda Mabar dan masyarakat yang terus.memberikan dukungan untuk menata dan membangun kawasan Parapuar sebagai destinasi wisata alam yang menakjubkan ini.
Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama BPOP Labuan Bajo, Frans Teguh mengaku sejak kawasan Parapuar mulai menjadi tanggungjawab BPOP tahun 2018 dalam pengelolahan butuh waktu panjang untuk mendapatkan investor yang benar-benar dan serius mau berinvestasi di dalam kawasan ini. Dan hari ini Eiger menunjukan komitmen itu yang ditandai dengan acara dimulainya pembangunan.
Groundbreaking EIGER Hill Flagship Store Parapuar dan EIGER Coffee ini juga merupakan bentuk komitmen BPOLBF untuk mempercepat proses pembangunan di kawasan ini, khususnya di Zona 1 yang menjadi lokasi tahap awal pengembangan kawasan. Pembangunan ini juga kita dorong untuk dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, dengan tetap berpedoman pada nilai berkelanjutan. Ada komitmen bersama untuk meningkatkan penyerapan tenaga kerja lokal dan optimalisasi produk
lokal, menggerakkan ekonomi di Labuan Bajo dan seluruh Flores,” tandasnya
Direktur EIGER Adventure, Imanuel N. Wijaya mengatakan bersedia mengakomodir warga masyarakat lokal dalam proses pembangunan kawasan ini. Hal ini penting termasuk pengembangan sumber daya yang tranpil dan mumpuni untuk siap bekerja. “Di titik ini nantinya akan berdiri EIGER Hill Flagship Store Parapuar akan menjadi yang pertama di Labuan Bajo, dengan berbagai koleksi perlengkapan luar ruang untuk menjelajahi keindahan alam dan pariwisata terintegrasi di destinasi superprioritas Parapuar, Labuan Bajo. Di sini juga nantinya akan dibangun EIGER Coffee yang menawarkan berbagai pilihan kopi Indonesia dengan pemandangan langsung 360 derajat ke Taman Nasional Komodo, kota dan bandara Labuan Bajo, pantai, gunung juga hutan,” ungkap dia.
Bupati Mabar, Edistasius Endi menegaskan pemerintah dan rakyat Mabar akan selalu menyambut sukacita pihak manapun yang ingin berinvestasi di Manggarai Brat termasukbperusahaan ini karena diyakini akan menyerap tenaga kerja warga lokal daerah ini seta mendukung peningkatan ekonomi masyarakat di daerah ini. "Percayalah bahwa pemerintah dan masyarakat akan mendukung siapapun yang berinvestasi di daerah ini karena selain menyerap tenaga kerja dari warga lokal juga ikut membantu meningkatkan ekonomi masyarakat di sini. Kita akan menunggu aksi perusahan ini selanjutnya,"tandasnya.(kr2)