KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Tim Bante FC (Bank NTT) menjuarai turnamen futsal Kemenkumham NTT Cup I. Tim Bante FC mengalahkan tim Kemenkumham FC pada laga final di GOR Oepoi Kupang, Jumat (16/8) lalu.
Partai final berlangsung sengit karena kedua tim saling balas serangan mulai dari babak pertama sampai babak kedua.
Hasil akhir tim Bante FC menang telak dengan skor 5-2. Tim Kemenkumham NTT meraih juara 2 dan juara 3 diraih tim Tribarata FC dan juara 4 diraih PT Pos Indonesia.
Turnamen futsal ditutup oleh Penasihat Kehormatan Menteri Hukum dan HAM RI sekaligus Ketua KONI NTT, Josef A Nae Soi.
Acara penutupan dihadiri Kepala Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana D Jone, Kepala Divisi Administrasi, Rakhmat Renaldy, Pejabat Administrator dan Pengawas, para kepala UPT se-Kota Kupang serta perwakilan Polda NTT, Korem 161/Wira Sakti, Lantamal VII, Asosiasi Futsal NTT, pimpinan BRI, BSI dan Bank Mandiri.
Pada kesempatan itu, Josef Nae Soi menyampaikan terima kasih atas penyelenggaraan turnamen futsal dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79.
Dia mengapresiasi jajaran Kanwil Kemenkumham NTT karena telah merintis kolaborasi antarinstansi, baik instansi pemerintah maupun BUMN melalui olahraga futsal.
“Kolaborasi ini saya harapkan tidak hanya dalam kegiatan olahraga, tapi juga dalam kehidupan kita sehari-hari,” ungkapnya.
Sementara, ketua panitia yang juga Kepala Lapas Kelas IIA Kupang, Badarudin menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan turnamen futsal sejak 10 Agustus lalu.
“Mari kita tetap menjaga jiwa sportivitas yang telah ada dan dibangun sejak turnamen ini dimulai,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Bante FC berhak atas piala bergilir Kemenkumham NTT dan mendapat hadiah uang tunai Rp 10.000.000. Juara 2 mendapat hadiah sebesar Rp 7.500.000, juara 3 Rp 5.000.000 dan juara 4 sebesar Rp 2.500.000.
Piala bergilir dan hadiah diserahkan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana D Jone didampingi Kepala Divisi Administrasi, Rakhmat Renaldy. (r1/ays/dek)