Polresta Kawal Ketat Tahapan Pemilu

  • Bagikan
IST PENGAMANAN. Tampak para personel Polresta Kupang Kota melakukan pengamanan saat proses pendaftaran bakal calon Wali Kota dan Wakil wali Kota Kupang di Kantor KPU Kota Kupang, Rabu (28/8).

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Ager pelaksanaan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang bisa berjalan aman dan lancar maka Polresta Kupang Kota kini fokus melakukan pengawalan pada setiap tahapan Pilkada yang sementara berlangsung.

Untuk pengamanan tersebut, Polresta Kupang Kota menerjunkan sebanyak 80 orang personel yang siap melaksanakan tugas pengamanan. Pengamanan tersebut dilakukan di tempat deklarasi yakni di Alun-alun Kota Kupang hingga ke Kantor KPU Kota Kupang, Selasa (27/8).

"Kami pastikan setiap tahapan dalam proses pendaftaran di Kantor KPU Kota Kupang bisa berjalan kondusif hingga selesai," kata Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polresta Kupang Kota, Kompol Oktovianus Wadu Ere.

Bagi massa dari pasangan bakal calon lain yang akan mendaftar dengan sisa waktu yang telah ditentukan, kata Kabag Ops, agar tidak melakukan konvoi secara berlebihan. Selain itu, massa pendukung masing-masing pasangan bakal calon agar mematuhi peraturan lalu lintas, guna menghindari potensi gangguan keamanan.

Sementara pada Rabu (28/7), pengawalan pun masih dilakukan oleh personel Polresta Kupang Kota. Hal ini disampaikan Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol. Aldinan R. J. H. Manurung.
Kombes Pol. Aldinan mengaku bahwa pengamanan dan pengawalan ketat dilakukan oleh personel agar rangkaian proses pendaftaran bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang tetap berjalan aman.

"Kami ingin memastikan agar setiap proses pendaftaran berjalan aman dan lancar dengan meminimalisir segala bentuk gangguan keamanan yang dapat terjadi," ungkapnya.

Karena itu, personel Polresta Kupang Kota ditempatkan di lokasi strategis, seperti pada persimpangan-persimpangan jalan agar tidak terjadi kemacetan arus lalu lintas yang bisa mengganggu kenyamanan orang lain yang beraktifitas.

Kepada massa pendukung, Kombes Pol. Aldinan mengimbau untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Tujuannya agar tidak terjadinya konflik atau gangguan saat berjalannya proses pendaftaran di kantor KPU maupun saat dalam perjalanan.

"Patuhi peraturan dan rambu-rambu lalu lintas di jalan" pesan Kombes Pol Aldinan. (r1/gat/dek)

  • Bagikan

Exit mobile version