SALAH PAMIT DI OLD TRAFFORD

  • Bagikan
NET MOHAMED SALAH. Saat merayakan golnya ke gawang Manchester United dinihari kemarin.

Tidak Ada Ekstensi Kontrak,Suksesor Hadir Menonton di Tribun

MANCHESTER,TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID – Ucapan bek kiri Liverpool FC Andrew Robertson tentang Mohamed Salah sebelum Derby Northwest di Old Trafford kemarin (2/9) menjadi kenyataan.
Robbo –sapaan akrab Andrew Robertson– menyebut bahwa salah kalau ada anggapan Salah semakin menurun di LFC.

Menurut Robbo, Salah yang berusia 32 tahun malah makin menunjukkan ketajaman musim ini dan dibuktikan dengan selalu mencetak gol dalam dua matchweek awal Premier League.

Derby Northwest pun diklaim Robbo akan menegaskan produktivitas gol Salah. The Egyptian King –julukan Salah– punya statistik mencetak 14 gol dalam 15 kali penampilan kontra United. Salah juga masih satu-satunya pemain yang bisa menorehkan hat-trick di Old Trafford seiring kemenangan 5-0 pada tahun lalu.

Benar saja, kemenangan tiga gol tanpa balas LFC atas United dalam matchweek ketiga kemarin melibatkan nama Salah. Kapten timnas Mesir tersebut memang tidak mencatatkan hat-trick, tetapi berkontribusi seperti hat-trick berkat lesakan satu gol dan dua umpan gol untuk wide attacker LFC lainnya, Luis Diaz.

Seperti yang pernah diungkapkan Salah, dirinya selalu bergembira saat bermain di Old Trafford. ”(Karena bermain di Old Trafford) bukan sekadar merebut tiga poin,” ucap Salah yang memamerkan selebrasi mantan juara kelas menengah UFC Israel Adesanya seperti orang sedang memanah.

Sayangnya, aksi dan selebrasi Salah di Old Trafford kemarin bakal jadi yang terakhir di stadion berjuluk Theatre of Dreams tersebut. Sebab, Salah secara mengejutkan berpamitan di depan Kopites –sebutan fans LFC– yang ada di tribun Stretford End.

Total Salah sembilan kali main di Old Trafford dengan tujuh laga terakhir selalu mencatatkan namanya di papan skor alias mengoleksi 10 gol. Salah pun menyamai Alan Shearer yang berhasil menciptakan 10 gol di Old Trafford.

”Aku datang ke laga ini dengan perasaan: ’Hei, ini jadi laga terakhirku bersama LFC (di Old Trafford, Red) dan aku ingin bermain lepas’,” ucap Salah dalam wawancara dengan Sky Sports.

Kontrak Salah di LFC bakal habis musim panas 2025 dan belum ada pembicaraan ekstensi kontrak. Itulah sebabnya, Salah merasa bahwa dirinya yang harus undur diri. Sebagai catatan, setahun lalu, LFC telah menolak tawaran GBP 150 juta (Rp 3,06 triliun) dari klub Saudi Pro League Al Ittihad Club untuk Salah.

”Yang menentukan (ekstensi kontrak) bukan aku, tetapi klub,” imbuhnya.

Terkait masa depan Salah, tactician LFC Arne Slot enggan membahasnya karena bukan kewenangannya.

”Aku tidak akan membahas soal kontrak pemain. Tetapi, aku bisa ngobrol berjam-jam tentang permainan Salah hari ini (kemarin, Red),” tutur pelatih baru LFC asal Belanda itu seperti dilansir BBC Sport.

Di sisi lain, satu-satunya rekrutan LFC yang bergabung musim ini, Federico Chiesa (karena rekrutan lainnya, kiper Giorgi Mamardashvili, dipinjamkan lagi ke Valencia CF), hadir di Old Trafford kemarin. Chiesa yang bermain di sayap kanan diproyeksikan sebagai suksesor Salah. Bintang Italia ketika memenangi Euro 2020 di Stadion Wembley itu direkrut dari Juventus dengan harga murah meriah GBP 10 juta (Rp 204 miliar).

Legenda LFC sekaligus pandit Sky Sports Jamie Carragher menganggap Chiesa memang memiliki tipikal permainan seperti Salah.

”Dia (Chiesa) tidak hanya nyaman menyerang dari sisi sayap, melainkan juga punya akurasi umpan bagus. Dia punya kualitas seperti Salah,” kata Carra, sapaan akrab Carragher, dalam analisisnya. (ren/c19/dns/jpg/rum/dek)


Jadi Theatre of Egyptian King

MOHAMED Salah tidak hanya menjadikan Manchester United sebagai arena bermain seiring mencetak 15 gol dan 6 umpan gol dalam 16 pertemuan. Statistik The Egyptian King di Theatre of Dreams –julukan Old Trafford– juga mengesankan. Berikut statistiknya. (ren/c17/dns/jpg/rum)

Matchweek ketiga Premier League 2024–2025

Menang 3-0

Menit bermain: 90

Gol: 1

Umpan gol: /2

Tembakan: 3

Matchweek ke-32 Premier League 2023–2024

Seri 2-2

Menit bermain: 90

Gol: 1

Umpan gol: 0

Tembakan: 6

Matchweek ketiga Premier League 2022–2023

Kalah 1-2

Menit bermain: 90

Gol: 1

Umpan gol: 0

Tembakan: 3

Matchweek kesembilan Premier League 2021–2022

Menang 5-0

Menit bermain: 90

Gol: 3

Umpan gol: 1

Tembakan: 7

Matchweek ke-34 Premier League 2020–2021

Menang 4-2

Menit bermain: 90

Gol: 1

Umpan gol: 0

Tembakan: 4

Matchweek kesembilan Premier League 2019–2020

Seri 1-1

Absen karena cedera engkel

Matchweek ke-27 2018–2019

Seri 0-0

Menit bermain: 79

Gol: 0

Umpan gol: 0

Tembakan: 1

Matchweek ke-30 Premier League 2017–2018

Kalah 1-2

Menit bermain: 90

Gol: 0

Umpan gol: 0

Tembakan: 1

  • Bagikan