OELAMASI, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Kupang menggelar upacara Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung di lapangan upacara kantor bupati di Oelamasi, Selasa (1/10).
Asisten 2 Sekda Kabupaten Kupang, Mesak Elfeto bertindak selaku pembina upacara di kesempatan itu membacakan naskah Pancasila. Kemudian oleh petugas paskibraka membacakan Undang-Undang Dasar Negara RI Tahun 1945.
Wakil Ketua Pengadilan Negeri Oelamasi, Sayu Komang Wiratini yang juga hadir pada kesempatan tersebut membacakan naskah ikrar Ketua DPR RI, Puan Maharani yang menyatakan bahwa semua yang melaksanakan upacara dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI.
Di momen upacara tersebut, Asisten 2 Sekda, Mesak Elfeto atas nama penjabat bupati menyerahkan penghargaan kepada atlet asal Kabupaten Kupang yang meraih medali pada ajang PON XXI tahun 2024 di Aceh-Sumut dari cabang olahraga kempo, kick boxing dan cricket. Juga penyerahan piagam penghargaan dari Komisi ASN kepada Kabupaten Kupang atas keberhasilannya menerapkan sistem merit dalam pengisian jabatan pimpinan tinggi tahun 2023 dengan kualitas baik.
Selanjutnya penghargaan diberikan kepada pelajar berprestasi Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay atau Nono dan Angelus Syukur Teguh Timu Nitti.
Lima orang atlet yang mendapat penghargaan dari Pemerintah Kabupaten Kupang setelah mendapat medali pada PON XXI 2024 adalah, Hilda Anggriani Ratu yang mendapat medali perak dari cabang olahraga kempo nomor randori perorangan putri kelas 50 kilogram, Zakarias Naimena yang mendapat medali perak pada cabang olahraga kempo nomor pasangan putra yudansa, Christoforus Santiago Naimena yang meraih medali perak pada olahraga kempo nomor embu beregu putra, Susanti Ndapataka yang meraih medali perak pada cabang olahraga kick boxing kelas 60 kilogram putri dan Kesti Putri Ismau yang berhasil meraih medali perunggu pada cabang olahraga cricket kelas tim putri 20 dan tim putri super eight.
Sementara itu, Anjelus Syukur Teguh Timu Nitti dan Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunai alias Nono mendapat penghargaan atas prestasi mereka dalam dunia pendidikan.
Mesak Elfeto saat ramah tamah setelah penyerahan penghargaan di aula kantor bupati Kupang mengatakan, pretasi yang diraih para atlet di PON XII 2024 dan prestasi para siswa di dunia pendidikan adalah kebanggaan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Kupang, sehingga Pemerintah Kabupaten Kupang memberi apresiasi tinggi atas prestasi yang mereka raih. Pemerintah Kabupaten Kupang juga menurut Mesak Elfeto, memberi penghragaan tinggi pada para official, pelatih, pembina olahraga, para guru dan orang tua para atlet dan siswa berprestasi tersebut.
“Terima kasih sudah bertanding dengan sehat dan fairplay serta mengharumkan nama Kabupaten Kupang bahkan ke tingkat internasional. Ini adalah prestasi kita semua dan nilai-nilai sportivitas haruslah terus tertanam dan diimplementasi dalam kehidupan seterusnya. Bagi para atlet yang belum sempat menghasilkan prestasi saya sampaikan bahwa pemenang bukanlah mereka yang tidak pernah kalah, akan tetapi pemenang adalah mereka yang tidak pernah menyerah,” ujar Mesak. (ays/dek)