Polsek Jajaran di Polresta Beri Kejutan ke TNI Pada Momen HUT ke-79 TNI

  • Bagikan
IST KEJUTAN. Kapolsek Kota Lama dan Kota Raja memberi kejutan HUT TNI ke Koramil 1604-01 Kupang bertepatan dengan HUT ke-79 TNI, Sabtu (5/10).

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Dua Kapolsek di Polresta Kupang Kota yakni Kapolsek Kota Raja dan Kapolsek Kota Lama memberikan kejutan ke Koramil 1604-01 Kota Kupang pada Sabtu (5/10). Kejutan ini bertepatan dengan perayaan HUT ke-79 TNI.

Kedatangan Kapolsek Kota Lama, AKP Jemmy Noke dan Kapolsek Kota Raja, AKP Ricky Dally serta anggotanya masing-masing untuk memberikan ucapan selamat HUT ke-79 TNI tahun 2024 kepada jajaran Koramil 1604-01 Kupang. Kapolsek Kota Lama, Kapolsek Kota Raja didampingi para perwira serta anggota berkumpul di Mapolsek Kota Lama dan berjalan kaki dari Mapolsek Kota Lama menuju Kantor Koramil 1604-01 Kupang.

Mereka membawa serta kue ulang tahun dari anggota Polri untuk para anggota TNI di Koramil 1604-01 Kupang. Kedatangan Kapolsek Kota Lama, Kapolsek Kota Raja didampingi para perwira beserta anggota diterima langsung oleh Danramil 1604-01, Mayor Inf. Hendri Dunant.

Kapolsek Kota Lama, Kapolsek Kota Raja didampingi para perwira beserta anggota menyampaikan ucapan hari ulang tahun ke 79 ke Danramil 1604-01 Kupang dan anggotanya. Pemberian ucapan tersebut merupakan bentuk perhatian Polri kepada TNI karena telah bersama-sama selama ini dalam menjaga keamanan negara serta masyarakat.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah bersama antara Kapolsek Kota Lama, Kapolsek Kota Raja didampingi para perwira beserta anggota dengan Danramil 1604-01 Kupang dan anggotanya. Kapolsek Kota Raja didampingi Kapolsek Kota Lama mengaku bahwa kegiatan ucapan HUT ke- 79 TNI ke Koramil 1604-01 Kupang menjadi kegiatan rutin Polri untuk tetap menjaga kekompakan dan sinergitas TNI-Polri untuk menjaga NKRI.

Kapolsek dan Danramil serta anggota Polri dan TNI kemudian membagikan makanan untuk pejalan kaki dan angkutan kota di depan Koramil Kota di Jalan Timor Raya, Kelurahan Pasir Panjang.

Danramil Kota Kupang mengakui kalau TNI dan Polri terus bersinergi dan solid dalam melindungi masyarakat serta menjaga keamanan negara.

"Silahturahmi antar anggota TNI dan Polri semoga terus terjalin baik, dan terus kompak dalam menjaga keamanan masyarakat serta kedaulatan negara Indonesia," ujarnya.

Ia berharap agar kondisi keamanan yang kondusif, penyelenggaraan tahapan Pilkada yang saat ini dalam masa kampanye dapat berjalan aman, tertib dan juga lancar.

Di tempat berbeda, Kapolsek Maulafa, AKP Nuriyani Trisani Ballu bersama anggota juga ikut memberikan ucapan selamat dan kue ulang tahun ke anggota TNI AU. Kedatangan jajaran Polsek Maulafa ini diterima langsung oleh Komandan Lanud El Tari Kupang, Marsma TNI Djoko Hadipurwanto di Mako Lanud El Tari Kupang.

Pemberian kue dan ucapan selamat ulang tahun juga dilakukan pula oleh Kapolsek Alak, AKP Albertus Mabel bersama anggota di Makoramil 11 Alak di Kelurahan Penkase Oeleta, Kecamatan Alak, Kota Kupang. (r1/gat/dek)

  • Bagikan

Exit mobile version