Peduli Kesehatan Mental, Undana Luncurkan Layanan Psikologi Terpadu

  • Bagikan
INTHO HERISON TIHU/TIMEX SAMBUTAN. Rektor Undana, Prof. Dr. drh. Maxs U.E Sanam menyampaikan sambutannya saat acara peresmian Layanan Psikologi di Teater Lantai 3 Gedung Rektorat Undana, Kamis (10/10).

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Bentuk kepedulian dan komitmen dalam mendukung kesehatan mental civitas akademika, Universitas Nusa Cendana (Undana) kembali membuat terobosan dengan membuka Layanan Psikologi Terpadu.

Peluncuran Layanan Psikologi ini ditandai dengan acara peresmian oleh Rektor Undana, Rektor Undana, Prof. Dr. drh. Maxs U. E. Sanam, M.Sc dan dihadiri sejumlah pimpinan Undana, dosen, serta perwakilan mahasiswa di Ruang Teater, Lantai 3 Gedung Rektorat Undana, Kamis (10/10).

"Layanan Psikologi Terpadu ini dihadirkan sebagai bagian dari upaya Undana untuk memberikan dukungan psikologis bagi mahasiswa, dosen, dan karyawan. Layanan ini diharapkan dapat membantu mereka dalam mengoptimalkan potensi akademik dan pribadi mereka," ungkap Ketua Panitia Pelaksana, Dr. Indra dalam sambutannya.

Pada kesempatan tersebut, ia mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang mendukung pembentukan layanan ini. “Layanan Psikologi Terpadu terdiri dari lima divisi yang siap memberikan layanan konseling dan terapi, baik secara individu maupun kelompok, untuk membantu mengatasi tantangan akademik maupun kehidupan sehari-hari,” jelas Dr. Indra.

Sementara, Rektor Undana, Prof. Maxs Sanam, menyampaikan apresiasinya atas peresmian Layanan Psikologi tersebut. “Ini adalah hari yang bersejarah bagi Undana. Layanan ini diharapkan memberikan kontribusi besar dalam menciptakan lingkungan kampus yang mendukung dan sehat bagi seluruh civitas akademika,” ujarnya.

Prof Maxs menambahkan bahwa upaya ini juga sejalan dengan penghargaan Perguruan Tinggi Cerdas Berkarakter yang diraih Undana dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek).

Menurutnya, penghargaan tersebut diberikan atas upaya kampus dalam mencegah dan menangani kekerasan seksual di lingkungan kampus.

“Kita terus berkomitmen untuk menguatkan karakter dan kesejahteraan psikologis mahasiswa, demi menciptakan kampus yang aman dan inklusif,” tegasnya.

Dengan adanya Layanan Psikologi Terpadu, Undana berharap seluruh civitas akademika dapat memanfaatkan fasilitas ini untuk menjaga kesehatan mental dan mengatasi tekanan akademik yang dihadapi.

"Langkah ini menunjukan kepedulian kampus terhadap kesehatan mental dan diharapkan menjadi penggerak dalam mewujudkan kesejahteraan holistik di lingkungan kampus," cetusnya.

Layanan ini juga diharapkan dapat mendukung prestasi akademik universitas, dengan menekankan pentingnya kesehatan mental sebagai bagian integral dari kualitas pendidikan.

Undana kini semakin memperkuat posisinya sebagai institusi pendidikan yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga dalam membangun karakter dan kesejahteraan seluruh warganya.

Peresmian layanan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Undana dalam mengimplementasikan program penguatan karakter, yang diakui dalam ajang Pekan untuk Sahabat Karakter (PUSAKA) 2024. (cr6/thi/dek)

  • Bagikan