Generasi Muda Masa Depan Pembangunan Daerah

  • Bagikan
PROKOMPIM SETDA KOTA KUPANG FOR TIMEX WAWANCARA. Siswa-siswi SMP Negeri 8 Kota Kupang melaksanakan wawancara edukatif dengan Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, di ruang kerja Wali Kota Kupang pada Senin (21/10), dihadiri oleh para siswa, guru pendamping, serta staf pemerintah.

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Siswa-siswi SMP Negeri 8 Kota Kupang melaksanakan wawancara edukatif dengan Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, sebagai bagian dari upaya memperdalam pemahaman mereka tentang peran pemerintahan dalam pembangunan kota serta hak dan kewajiban masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di ruang kerja Wali Kota Kupang pada Senin (21/10), dihadiri oleh para siswa, guru pendamping, serta staf pemerintah.

Dalam wawancara tersebut, Pj. Wali Kota menekankan pentingnya generasi muda dalam proses pembangunan daerah. Ia menegaskan bahwa masyarakat, khususnya kaum muda, tidak hanya memiliki hak untuk mendapatkan informasi yang jelas mengenai program-program pemerintah, tetapi juga berkewajiban untuk turut serta dalam pembangunan.

"Saya sangat bangga dengan semangat dan ketekunan kalian. Masa sekolah menengah ini adalah waktu yang krusial dalam membentuk karakter dan mempersiapkan masa depan. Manfaatkan kesempatan ini untuk belajar dengan sungguh-sungguh, karena apa yang kalian lakukan hari ini akan berdampak besar pada masa depan kalian," ujar Linus Lusi.

Pj. Wali Kota juga mengapresiasi minat siswa-siswi yang berkeinginan untuk berperan dalam pembangunan kota, termasuk menjadi jurnalis muda yang menyampaikan informasi kepada masyarakat. "Kalian adalah penerus bangsa, peran kalian sangat berarti. Teruslah bersemangat, karena kontribusi kalian akan sangat berharga bagi kota ini," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota juga berpesan agar para siswa selalu menjaga nilai-nilai kejujuran, kedisiplinan, dan saling menghormati. Ia berharap agar para siswa tidak hanya berprestasi di bidang akademik, tetapi juga memiliki karakter yang baik, yang dapat membawa kebanggaan bagi sekolah, keluarga, dan Kota Kupang.

Sesi tanya jawab berlangsung interaktif, dengan siswa-siswi mengajukan berbagai pertanyaan terkait hak dan kewajiban masyarakat, serta isu-isu penting seperti pengelolaan sampah, akses pendidikan, dan partisipasi masyarakat dalam pengambilan keputusan. Pj. Wali Kota menjelaskan bahwa pemerintah kota sedang berupaya meningkatkan kualitas layanan publik dan selalu mendengarkan aspirasi masyarakat.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama, di mana Pj. Wali Kota kembali memberikan motivasi kepada siswa-siswi untuk terus belajar dan aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan di masyarakat.

Benyamin Missa, S.Pd., guru pendamping SMP Negeri 8 Kota Kupang, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program pembelajaran untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai peran pemerintahan dan tanggung jawab sosial.

"Kami berterima kasih atas waktu yang telah diluangkan oleh Bapak Wali Kota. Kegiatan ini sangat bermanfaat dalam memberikan pengalaman nyata bagi siswa terkait wawasan pemerintahan dan pembangunan kota," tutupnya. (thi/dek)

  • Bagikan