Ketua KPU Sabu Raijua Menghimbau Paslon Jaga Diri

  • Bagikan
Daud Pau

SABU RAIJUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Ketua KPU Sabu Raijua, Daud Pau mengimbau kepada tiga paslon bupati dan wakil bupati Sabu Raijua ketika berkampanye ditengah masyarakat, harus jaga diri dan jangan menyinggung serta menyerang paslon lain.

"Dengan menjual gagasan, visi dan misi yang jelas akan menarik perhatian masyarakat untuk menilai dan menentukan pilihannya kepada paslon yang menjadi idola," ujar Daud.

“Saya harap kepada semua ASN, kepala desa/lurah dan perangkatnya serta TNI, Polri jangan terlibat berkampanye mendukung salah satu paslon. Hal ini Undang-undang Pemilu sangat melarang bagi ASN yang terlibat politik praktis apabila kedapatan oleh Bawaslu, maka sanksi hukuman akan diterima oleh si pelanggar,” ujarnya.

Terpisah, salah satu anggota Bawaslu Sabu Raijua, Yulius Boni Geti kepada Timor Express, Selasa (29/10) mengatakan, Bawaslu Sabu Raijua bersama Panwaslu Kecamatan tetap melaksanakan tugas mengawasi di lapangan. “Setiap kali ada kampanye terbatas oleh paslon disetiap desa dan dusun tetap kami awasi,” tegasnya.

"Sampai saat ini proses kampanye di Sabu Raijua belum ada hal yang melanggar hukum oleh para paslon," tambahnya. (kr8/ays/dek)

  • Bagikan

Exit mobile version