Sosialisasi Peranan Pemuda

  • Bagikan
LASARUS GIE/TIMEX ANTUSIAS. Pemuda Gereja Yeruel Seba Kota, Orang Muda Katolik Paroki Paulus Seba dan pemuda Masjid An Nur Seba antusias nonton bareng, pekan lalu.

SABU RAIJUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sabu Raijua menggelar kegiatan sosialisasi peranan pemuda pemudi dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2024. Melalui nonton bareng film di penginapan Manna Seba, pekan lalu.

Kegiatan nonton bareng film dengan judul Tepatlah Janji bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada generasi muda mengenai pentingnya partisipasi dalam pilkada 2024.

Ketua KPU Sabu Raijua, Daud Pau saat membuka kegiatan mengatakan, betapa pentingnya peranan generasi muda dalam proses pemilihan kepala daerah yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.

Ditambahkan, kehadiran pemuda dan pemudi tidak hanya menjadi pemilih tetapi juga menjadi agen pembaharuan yang mendorong proses demokrasi yang lebih baik.

Sementara, Wakil Ketua Jemaat GMIT Yeruel Seba Kota, Yulens Koro dan Ketua MUI Sabu Raijua, H Muhammad Yasin Alboneh kepada Timor Express mengatakan, kegiatan sosialisasi tentang peranan pemuda sangat penting. Karena, masa depan daerah secara umum dan khususnya Sabu Raijua ada di tangan generasi muda. Mereka harus dibekali sejak dini dan memberikan pemahaman tentang partisipasi serta berdemokrasi yang benar.

Hadir pada kesempatan tersebut Kasubag Keuangan, Umum dan Logistik KPU Sabu Raijua, Philip GV Adjid serta staf Sekretariat KPU, Krisogonus Dju Nuwa, Oktovianus Rohi, Yuneti Djami Hau dan Daud Rido. (kr8/ays/dek)

  • Bagikan

Exit mobile version