Gelar Donor Darah dan Berbagi ke Tiga SD
WAINGAPU, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - PT. Muria Sumba Manis (MSM), sebuah perusahaan perkebunan tebu di Kabupaten Sumba Timur resmi beroperasi selama 10 tahun, tepatnya tanggal 17 November 2024. Menginjak usia satu dekade, perusahaan ini menyadari bahwa kehadirannya di Pulau Sumba tidak hanya untuk dirinya sendiri namun juga untuk masyarakat Sumba.
Oleh karena itu, menyambut kehadirannya yang ke-10 tahun, perusahaan ini menggelar berbagai kegiatan dan berbagi dengan warga sekitar perkebunan dengan menyalurkan Corporate Social (CSR) sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan.
Adapun kegiatan yang dilakukan perusahaan yang berdiri di Desa Patawang, Kecamatan Umalulu itu sudah digelar sejak tanggal 9 November 2024 yakni kegiatan sosialisasi, simulasi dan pemeriksaan kesehatan bagi karyawan dan keluarga yang dilakukan oleh tenaga kesehatan (Nakes) dari RSK Lindimara.Dan puncaknya pada Senin, 18 November 2024 melakukan tiga kegiatan yakni penyerahan bantuan CSR di tiga sekolah, donor darah dan pembuatan SIM bagi para driver dan karyawan PT. MSM.
Managing Director PT. MSM Budi Hediana di sela-sela kegiatan donor darah menyampaikan bahwa berbagai kegiatan yang dilakukan sebagai bentuk syukur dan tidak ingin merayakan kebahagiaan perjalanan 10 tahun ini sendirian akan tetapi terus berbagi dengan masyarakat Sumba karena PT MSM hadir untuk ikut membangun Sumba.
"Hari ini kita lakukan tiga kegiatan yakni penyerahan bantuan CSR di tiga sekolah, donor darah dan pembuatan SIM bagi para driver dan karyawan kita," ujarnya.
Bantuan CSR ke sekolah-sekolah ini menurut Budi Hediana dilakukan di tiga sekolah yakni di SDM Wanga, SDK Wanga dan SDM Patawang yang ada di wilayah kerja PT Muria Sumba Manis. Bantuan CSR di tiga sekolah ini berupa sepatu, kaus kaki dan tas sekolah bagi anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu berdasarkan data yang diterima dari pihak sekolah.
"Totalnya ada 65 anak yang mendapatkan bagian dari CSR kita kali ini karena kita ingin anak-anak Sumba bisa bersekolah dengan semangat untuk raih cita-cita mereka untuk Sumba yang lebih baik," urainya.
Kegiatan-kegiatan ini menurut Budi Hediana adalah bagian dari pesan bahwa PT Muria Sumba Manis tidak hanya hadir untuk dirinya sendiri namun juga untuk masyarakat Sumba.
"Prinsipnya kita itu dari Sumba untuk Indonesia sehingga masyarakat Sumba harus menjadi bagian dari perjalanan PT Muria Sumba Manis," tandasnya.
Pada kesempatan itu, Budi menyampaikan apreasiasi dan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung program ini, khususnya para karyawan yang terlibat langsung. “Semangat kebersamaan dan kepedulian inilah yang menjadi landasan utama kami untuk terus melangkah bersama masyarakat dalam menciptakan dampak yang lebih besar,” katanya dengan bangga.
Penanggung jawab UDD RSUD URM Waingapu, dr. Maria Yosefina Mau Hera secara terpisah mengungkapkan pihaknya juga sangat berterima kasih dengan PT Muria Sumba Manis untuk kegiatan reguler donor darahnya.
Menurutnya ini bukan pertama kali ada aksi donor darah yang dilakukan oleh PT MSM, karena kegiatan donor darah ini kegiatan yang sudah rutin dilakukan setiap tahun dan kali ini kami mengadakannya dalam rangka HUT PT MSM ke-10.
Mewakili Direktur RSUD Umbu Rara Meha Waingapu, dr. Maria mengucapkan terima kasih kepada pimpinan PT MSM dan segenap jajarannya atas kerja sama yang masih terus terjalin.
"Kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-10 PT MSM semoga semakin jaya, semakin maju, semakin berkembang menghasilkan produk-produk berkualitas dan memberikan sumbangsih positif untuk pulau Sumba secara khusus untuk NTT dan secara umum untuk masyarakat Indonesia," ungkapnya.
Dalam kegiatan donor darah dari karyawan PT, MSM mencapai 33 kantong yang terdiri dari Golongan Darah A sebanyak enam (6) kantong, Darah B sebanyak delapan (8) kantong, Darah O sebanyak 15 kantong dan golongan Darah AB sebanyak empat (4) kantong.
Untuk diketahui, PT Muria Sumba Manis merupakan perusahaan yang memfokuskan diri dalam pengembangan industri perkebunan di wilayah Indonesia Timur melalui penanaman tanaman perkebunan tebu beserta pabrik gula yang mulai produksi pada akhir tahun 2021.
Melalui semangat “Grow in Harmony”, PT Muria Sumba Manis berkomitmen penuh untuk membangun industri perkebunan dan pengolahannya dengan memberikan nilai tambah dan manfaat bagi seluruh masyarakat di wilayah operasinya.
Dalam menjalankan operasionalnya, PT Muria Sumba Manis senantiasa berupaya mewujudkan agribisnis yang berkelanjutan dan menerapkan praktik-praktik perkebunan terbaik serta ramah lingkungan.(yl)