NTT Masuk Musim Pancaroba
KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi El Tari Kupang mengeluarkan prospek prakiraan cuaca satu Minggu ke depan sejak tanggal 8-14 April 2025 di wilayah NTT yang sudah masuk peralihan musim.
Suhu muka laut di wilayah NTT umumnya berkisar antara 28 °C – 31 °C dengan anomali suhu muka laut di wilayah NTT berkisar antara -0.5 °C hingga +1.0 °C. Suhu muka laut yang hangat menunjukan adanya potensi penambahan massa uap air yang dapat meningkatkan aktifitas pertumbuhan awan hujan.
"Saat ini sebagian besar wilayah NTT berada pada masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau (Pancaroba)," kata Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang, Sti Nenot'ek, Selasa (8/4).
Dijelaskan, adanya potensi pertumbuhan Bibit Siklon Tropis di Laut Arafura, sebelah Barat Papua Selatan dan diprediksi pada Jumat 11 April 2025 cenderung bergerak ke arah Selatan NTT sehingga memberikan dampak hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sertai kilat petir dan Angin kencang di beberapa wilayah NTT.
Tekanan udara di wilayah Indonesia pada umumnya berkisar antara 1010 hPa – 1012 hPa. Tekanan udara di wilayah Asia berkisar antara 1014 hPa – 1024 hPa, sedangkan di wilayah Australia berkisar antara 1014 hPa – 1024 hPa.
Kondisi cuaca umumnya cerah berawan hingga hujan ringan, berpotensi hujan sedang hingga Lebat di beberapa wilayah di NTT. Suhu udara berkisar dari 18 – 32°C, kelembaban udara rata – rata berkisar antara 45 – 98%.
Pada umumnya angin di wilayah NTT bergerak dari arah Timur - Tenggara dengan kecepatan berkisar 5 – 40 km/jam.
Waspada akan potensi dampak Hujan Sedang hingga Lebat disertai kilat/petir dan angin kencang yang dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, pohon tumbang, jalanan licin, rusaknya atap bangunan dan fasilitas umum lainnya.
"Khusus untuk daerah bertopografi curam, bergunung, tebing patut waspada akan potensi longsor dan banjir bandang pada saat terjadi hujan dengan durasi yang panjang," pungkasnya. (r1/gat/dek)