Melihat Wisata Sungai Bawak Are Sesaot
Bagi Anda yang ingin menikmati segarnya wisata air sungai yang jernih dan dingin, tidak perlu jauh-jauh terbang ke Swiss atau negara Eropa lainnya. Di pulau Lombok tepatnya di Desa Sesaot, Kabupaten Lombok Barat, terdapat wisata sungai Bawak Are yang disebut-sebut airnya mirip sungai Aare Swiss yang terkenal dingin dan bersih.
HAMDANI WATHONI, Lombok Barat
UDARA sejuk khas pegunungan begitu terasa di Desa Sesaot yang berada di kaki gunung Rinjani. Pepohonan rindang menyelimuti desa yang ada di Kecamatan Narmada ini. Tak heran, desa ini menjadi salah satu destinasi wisata favorit baik bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.
Desa Sesaot belakangan ini makin dikenal setelah salah satu sungai yang melintas di wilayah ini viral karena disebut mirip dengan sungai Aare Swiss.
”Airnya dingin, bersih dibandingan sungai lain yang ada di pulau Lombok. Nggak nyesel pokoknya datang ke sini,” ujar Eva, salah satu pengunjung kepada Lombok Post (grup Timex).
Setiap akhir pekan, tempat ini selalu ramai. Sungai ini dipenuhi dengan wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam dengan mandi atau sekadar menikmati udara sejuk dari pepohonan yang ada di hutan Sesaot.
Sungai Bawak Are terbagi menjadi beberapa bagian. Mulai dari bagian yang dalam, dangkal, arus deras, hingga bebatuan.
Untuk bagian yang dalam, bebatuan ataupun memiliki arus deras, biasanya akan dipenuhi remaja yang datang berwisata. Mereka juga menyewa ban untuk mencoba sensasi arum jeram di lokasi tersebut. Sementara di area yang dangkal, lebih banyak dipenuhi anak-anak bersama orang tuanya.
Ada juga bagian favorit pengunjung yakni lokasi sungai yang langsung berdekatan dengan pedagang kuliner khas lokal sate Bulayak Narmada.
Sungai ini persis melintas di samping pedagang. Jadi pengunjung bisa langsung menikmati makanan sambil berendam di sungai. Namun pengunjung dan pedagang diingatkan secara ketat agar tidak membuang sampah sembarangan agar tidak mengotori sungai.
Air sungai Bawak Are terasa sangat dingin karena berasal langsung dari sumber mata air yang ada di hutan Sesaot. Dijamin akan membuat tubuh rileks, bugar dan pikiran segar kembali mandi di sungai ini. Tak heran banyak wisatawan yang justru berasal dari Mataram maupun daerah lain datang ke tempat wisata ini.
Yang membuat sungai Bawak Are menjadi makin ramai dan terkenal, tiket masuk ke lokasi wisata ini terbilang sangat terjangkau. Setara dengan uang parkir di Mataram. Hanya Rp 2 ribu saja. Pengunjung tidak hanya bisa menikmati sungai Bawak Are tetapi juga sungai Bawak Goak dan beberapa destinasi wisata tersebut. (r8/jpg/ays/dek)