Destinasi Wisata di Kota Kupang Liburan ke Kupang? Cek Destinasi Wisata yang Harus Kamu Kunjungi

  • Bagikan
Sumber: canva.com

TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Indonesia memiliki banyak pesona yang menarik dari berbagai wilayah. Seluruh provinsi dan kota memiliki daya tarik tersendiri yang menarik bagi masyarakat, seperti wisata kuliner, rumah adat, dan lain-lain. Destinasi wisata menjadi yang paling populer saat liburan tiba. Biasanya, orang akan meluangkan waktu saat libur untuk mengunjungi destinasi wisata di berbagai tempat. Salah satu provinsi yang tidak boleh kamu lewatkan adalah di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pulau Komodo yang terletak di NTT menjadi salah satu tujuan wisata paling ikonik dan populer di kalangan masyarakat. Selain unik, kita juga dapat melihat hewan langka yakni komodo secara langsung di sana. Namun, siapa yang sangka bahwa NTT juga memiliki banyak destinasi wisata lain yang menarik dan harus dikunjungi, khususnya ibukota NTT, Kupang.

Tidak kalah dengan destinasi wisata lainnya di Indonesia, Kupang juga memiliki daya tarik tersendiri yang akan membuatmu terpesona. Terdapat banyak destinasi wisata alam menarik yang akan membuatmu bingung harus pergi ke mana saking bagusnya. Ingin tahu kelanjutannya? Yuk, simak daftar destinasi yang terletak di Kupang berikut ini.

1. Pulau Kera

Jika kamu ingin pergi ke sebuah pulau yang memiliki keindahan alam layaknya surga, Pulau Kera adalah tempat yang cocok untuk kamu kunjungi! Meskipun memiliki nama Pulau Kera, kamu tidak perlu khawatir karena itu hanya sebutan untuk pulau ini. Pulau yang indah ini termasuk dalam daftar Taman Laut Teluk Kupang karena memiliki pasir putih indah yang kemerahan.

Karena di sekitar pulau ini di kelilingi oleh lautan, akses untuk memasukinya sedikit menantang. Wisatawan hanya dapat mengunjungi pulau ini dengan menggunakan kapal yang bisa dilalui dari beberapa titik pelabuhan yakni Pelabuhan Oesapa, Oeba, atau Tenau. Waktu yang ditempuh dari pelabuhan pun cukup lama, sekitar 1 hingga 2 jam perjalanan. Untuk menyewa kapal, kamu bisa bernegosiasi pada para nelayan yang ada di sekitar sana. Tertarik?

2. Kupang Waterpark

Siapa yang tidak suka bermain air? Jika kamu ingin liburan yang seru dan asyik, kunjungilah Kupang Waterpark yang berlokasi di Oebofo, Kupang, Nusa Tenggara Timur. Fakta menarik tentang waterpark ini yakni jadi wahana air pertama yang dibangun di Kupang. Tempat ini luas dan dapat menampung banyak orang sehingga tidak akan membuatmu merasa berdesak-desakan.

Fasilitas yang ditawarkan pun sangat banyak yang tentunya tidak akan membuatmu merasa bosan. Di sini, kamu dapat menikmati wahana yellow racing yang memiliki bentuk seperti seluncur spiral dengan panjang 8 meter yang sangat digemari oleh pengunjung. Wahana air ini buka pada pukul 9 pagi dan tutup sekitar pukul 6.30 malam. Pastikan datang pada waktu yang ditentukan dan jangan lupa bawa baju renang favoritmu.

3. Air Terjun Oenesu

Destinasi wisata selanjutnya adalah tempat wisata alami yang sejuk. Kupang termasuk daerah yang memiliki hawa panas di Indonesia. Untuk itu, jika kamu berwisata ke tempat yang sejuk dan bisa menyejukkan diri, datanglah ke Air Terjun Oenesu yang terletak di Desa Oenesu, Kecamatan Kupang Barat. Selain sejuk, kamu dapat menikmati keindahan alami seperti pepohonan rimbun yang ada di sekitar tempat ini.

  • Bagikan

Exit mobile version