KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID– Badan Layanan Umum Daerah Sistem Penyediaan Air Minum (BLUD SPAM) NTT bergerak cepat menangani kerusakan jaringan pipa akibat tekanan air yang cukup tinggi di Jalan W. J. Lalamentik atau tepatnya di pertigaan depan Buoyant Montessori School, Rabu (12/3).
Perbaikan jaringan perpipaan ini dipimpin langsung Direktur BLUD SPAM NTT, Erasmus Jogo dengan melibatkan pihak Bina Marga Dinas PUPR NTT.
Menurut Erasmus, kerusakan pipa ini terjadi akibat tekanan air yang tinggi sehingga air bocor dan merusak aspal.
“Kami langsung mencari titik kerusakan dan memperbaikinya. Karena pipa berada di tengah jalan, sehingga aspal harus digali sebelum dilakukan perbaikan,” kata Erasmus.
Ia juga memastikan bahwa setelah perbaikan pipa selesai, pihaknya akan menutup kembali jalan yang digali agar tidak mengganggu arus lalu lintas.
“Langkah cepat ini, diharapkan distribusi air bersih kepada pelanggan tetap lancar tanpa gangguan yang berkepanjangan,” harapnya.
Untuk diketahui, BLUD SPAM NTT terus memperluas jaringan kemitraan dengan puluhan mitra atau konsumen di Kota Kupang antara lain Hotel Aston, Hotel Kristal, Hotel Swiss-Belcourt, Grand Mutiara, Restoran Nelayan, Ballroom Milenial, Dealer Toyota, dan Dealer Yamaha, sejumlah lembaga pendidikan tinggi dan Angkasa Pura.
Eras menambahkan bahwa BLUD SPAM NTT sejak tahun 2010 telah mengelola SPAM Tilong-Tulun, yang mengambil sumber air dari Bendungan Tilong dan mengolahnya di Tulun, Kabupaten Kupang. Namun, masih banyak masyarakat yang belum terjangkau layanan air bersih.
“Kami terus memperluas jangkauan pelayanan, termasuk di wilayah yang selama ini belum terlayani. Untuk itu, kami pastikan semua jaringan pipa dalam kondisi baik,” tegasnya.
Selain itu, BLUD SPAM NTT juga berencana memperkuat kemitraan dengan PDAM Kota Kupang, PDAM Kabupaten Kupang, dan lembaga lainnya untuk memastikan akses air bersih yang lebih luas.
“Dengan dukungan masyarakat, mitra, dan pemerintah, kami yakin BLUD SPAM NTT akan menjadi entitas yang mandiri dan mampu memberikan pelayanan air bersih terbaik di NTT,” pungkas Erasmus. (cr6/gat/dek)