Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar

  • Bagikan
HARDIKNAS. Kepala Kanim Kupang, Darwato membacakan pidato Menristekdikti saat upacara peringatan Hardiknas, Jumat (13/5). (FOTO: IST)

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-ASN Kantor Imigrasi Kelas I TPI Kupang menggelar upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Halaman Kantor Imigrasi Kelas I TPI Kupang, Jumat (13/5). Kakanim Kupang, Darwanto sebagai pembina upacara tampil dengan menggunakan pakaian adat daerah Timor.

Dalam peringatan Hardiknas kali ini, Darwanto membacakan pidato dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dengan tema "Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar".

Darwanto mengatakan bahwa Pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia lebih dari dua tahun ini membawa dampak yang cukup signifikan terhadap dunia pendidikan, khususnya di Indonesia. Namun kita sanggup mengatasinya. Ini adalah bukti bahwa kita jauh lebih tangguh dari semua tantangan, lebih berani dari rasa ragu dan tidak takut untuk mencoba.

"Kita tidak hanya mampu melewati, tetapi berdiri di garis depan untuk memimpin pemulihan dan kebangkitan," tambah Darwanto.

Dirinya menegaskan, tidak ada alasan untuk berhenti sejenak karena masih ada angin yang kencang dan ombak yang jauh lebih besar serta rintangan yang lebih tinggi. "Dan kita akan terus memegang komando, memimpin pemulihan bersama, bergerak untuk Merdeka Belajar," tutupnya.

Peringatan Hari Pendidikan Nasional tetap menerapkan protokol kesehatan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah tanpa mengurangi makna, semangat dan kekhidmatan acara. (*/ito)

  • Bagikan

Exit mobile version