Lantamal Kupang Tanda Tangan Pakta Integritas Panda Seleksi Taruna

  • Bagikan
PAKTA INTEGRITAS. Danlantamal VII Kupang Laksamana Pertama Yudho Warsono menandatangani pakta integritas untuk Panda Seleksi Calon Taruna/i TNI AL, Jumat (3/6) di Mako Lantamal Kupang.

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VII Kupang melaksanakan pengambilan sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas terhadap Panitia Seleksi Penerimaan Calon Taruna/I AAL TA. 2022 Panda Kupang dipimpin langsung Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Laksamana Pertama (Laksma) TNI Dr. Heribertus Yudho Warsono, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CIQnR., CIQaR., CRMP.

Upacara berlangsung di hadapan para calon taruna/taruni Akademi Angkatan Laut ( AAL) yang berasal dari wilayah kerja Lantamal VII yang meliputi Sub Panda Mataram, Maumere dan Pulau Rote. Kegiatan dilaksanakan bertempat di Marshalling Area Mako Lantamal VII, Jl. Supul Raya, Bolok, Kupang, NTT, Jumat (3/6).

Lantamal VII Kupang melalui rilisnya menyatakan, pengambilan sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas ini merupakan komitmen Lantamal VII dalam pelaksanaan rekruitment dan seleksi calon taruna-taruni AAL tahun 2022 agar dilaksanakan sesuai prosedur dan kriteria yang dipersyaratkan sesuai dengan peraturan Kasal No. 5 tahun 2022 tanggal 24 Maret 2022 tentang penerimaan calon Taruna Taruni Akademi Angkatan Laut. Diharapkan putra putri daerah yang dapat menjadi pimpinan TNI Angkatan Laut di masa mendatang.

Kegiatan pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas panitia werving Panda Kupang adalah bagian dari kesungguhan Lantamal VII yang mempunyai komitmen dalam mewujudkan wilayah bebas korupsi (WBK) dengan pendekatan yang proaktif, kontinyu dan komprehensif serta reformasi birokrasi yang akuntabel di seluruh satuan kerja Lantamal VII. Ini sebagai salah satu bentuk implementasi tindak lanjut dari pencanangan zona integritas Lantamal VII.

Dalam beberapa hari ke depan, para calon taruna/i akan melaksanakan rangkaian tes seleksi tingkat Panda Kupang dan selanjutnya calon yang lolos seleksi tingkat daerah akan dikirim ke Panitia Seleksi Pusat di Lapetal Malang.

Jumlah peserta dari Kota Kupang sebanyak 236 orang namun yang mengikuti validasi/daftar ulang hanya 122 orang, sebanyak 114 dinyatakan mengundurkan diri.

Dalam Pengarahannya kepada calon taruna/taruni yang sudah melaksanakan validasi sebanyak 122 orang yang terdiri calon taruna 94 orang dan 18 orang calon taruni, Danlantamal VII menyampaikan harapan agar para calon Taruna AAL selalu bersemangat dalam melaksanakan tahapan seleksi, menjaga kesehatan dan fisik yang prima. Bagi yang berasal dari luar Kota Kupang, panitia seleksi telah menyiapkan mes yang layak dan dapat dimanfaatkan para calon agar selama mengikuti tahapan seleksi dapat lebih bersemangat. (*/ito)

  • Bagikan