WAINGAPU, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Perayaan detik-detik HUT Ke-77 Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2022 juga dirayakan secara meriah keluarga besar PT. Muria Sumba Manis (MSM).
Perusahaan perkebunan tebu yang beroperasi di Desa Wanga, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur ini menggelar upacara bersama ratusan karyawan dipimpin langsung Managing Director, Budi Hediana sebagai inspektur upacara (Irup).
Upacara diawali dengan pembacaan teks Proklamasi oleh salah seorang jajaran pimpinan PT. MSM dilanjutkan dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh petugas yang juga karyawan diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Managing Director PT MSM, Budi Hediana, dalam amanatnya mengungkapkan rasa syukur karena bisa melaksanakan upacara bendera memperingati HUT ke-77 RI di lokasi perkebunan.
Ia menyebutkan bahwa pada 77 tahun lalu, tepatnya tahun 1945, Bung Karno selaku Presiden Pertama RI membacakan teks Proklamasi sebagai tanda jika Indonesia telah lepas dari penjajahan bangsa asing. Kemerdekaan bangsa Indonesia tersebut disambut dengan sukacita oleh seluruh rakyat.
Dikatakan, perjuangan untuk merebut kemerdekaan tidaklah mudah. Butuh pengorbanan tenaga, pikirkan, tangisan bahkan darah dan nyawa oleh para pahlawan atau pendahulu. "Semangat pantang menyerah dengan slogan Merdeka atau Mati ini yang terus membara dalam dada para pahlawan sehingga kemerdekaan dapat diraih dan sekarang kita bisa rayakan," katanya.
"Untuk itu, kita harus berterimakasih kepada para pahlawan atas jasa-jasanya dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan RI tercinta," sambung Budi Herdiana.
Budi mengatakan, salah satu wujud syukur dan terima kasih penerus bangsa kepada para pahlawan tersebut adalah mengisi kemerdekaan ini dengan karya nyata, membangun negeri, dan membawa Indonesia lebih maju lagi.
"Hadirnya PT MSM di Sumba Timur diharapkan bisa membawa dampak positif bagi Pulau Sumba, NTT, dan Indonesia pada umumnya," ucapnya lagi.
Untuk itu, Budi mengajak seluruh karyawan dan masyarakat Sumba Timur umumnya untuk bersama-sama mewujudkan harapan tersebut dengan bekerja sesuai value masing-masing, yaitu Integrity Agile Collaboration dan Excellent.
"Bekerja dengan penuh semangat tetap dan tetap mengikuti aturan yang ada. Saya yakin dengan itu kita bisa mencapai tujuan kita," ujarnya penuh optimisme.
"Tema HUT Ke-77 RI, "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat" sangat sesuai dengan semangat kita juga semangat perjuangan pendahulu kita," tambahnya.
Guna memeriahkan perayaan HUT RI di lingkungan PT. MSM, panitia menggelar sejumlah kegiatan dan perlombaan melibatkan ratusan karyawan. Aneka kegiatan tersebut telah dilakukan sebelum puncak perayaan 17 Agustus 2022.
Adapun kegiatan yang dilakukan, baik pertandingan cabor dan lomba seni. Misalnya pertandingan catur, tenis meja, dan bola voli. Di bidang seni dilakukan lomba karaoke, lomba kebersihan dan keindahan rumah, lomba kreasi senam, lomba merias suami, balap karung, dan sejumlah perlombaan lainnya. "Kegiatan hiburan ini kami lakukan untuk lebih mengakrabkan para karyawan di perusahaan kami," pungkas Budi. (*/yl)