Pilwalkot 2024, Figur Orang Muda Harus Tampil

  • Bagikan
IMRAN LIARIAN/TIMEX DISKUSI. Tampak Pemuda Muhammadiyah NTT bersama Bildad Thonak, sementara berdiskusi soal peran anak muda, yang ditutup dengan buka puasa bersama di Cafe Buejang, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Sabtu (16/3).

KUPANG, TIMEX.FAJAR.CO.ID-Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) NTT dibawa kepemimpinan Amir Patiradja, memberikan perhatian kepada orang muda Kota Kupang untuk tampil dan bersaing dalam Pemilihan Umum Wali Kota (Pilwalkot) Kupang Tahun 2024.

Hal ini mengemuka dalam diskusi yang ditutup dengan buka Puasa bersama dengan Ketua terpilih Dewan Pimpinan Daerah Kongres Advokat Indonesia (DPD KAI) NTT masa bhakti 2023-2028, Bildad Thonak. Diskusi tersebut berlangsung di Cafe Buejang, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Sabtu (16/3).

Amir Patiraja mengaku sebagai masyarakat Kota Kupang menginginkan perubahan, dalam artian Kota Kupang harus lebih maju.

"Perlu ada figur yang representasi dari keterwakilan anak muda dalam Pilwakot Kupang," ungkapnya.

Menurutnya, semangat anak muda yang dibangun dalam diskusi ini substansi ide dan gagasan yang diharapkan mempunyai kontribusi serta dampak terhadap kehidupan anak muda di Kota Kupang.

Artinya, dalam konstelasi Pilwalkot Kupang perlu ada figur-figur baru yang menjadi harapan bersama masyarakat Kota Kupang, terutama generasi muda untuk membangun Kota Kupang dalam koridor yang lebih baik.

Saat ini yang menjadi perhatian Pemuda Muhammadiyah NTT adalah sebuah kegelisahan, karena konstelasi politik Pilwalkot Kupang tidak pernah meregenerasi figur-figur muda yang ada di Kota Kupang.

Padahal, potensi anak muda di Kota Kupang sangat banyak, tapi dari periode ke periode itu kita mendengar figur yang sama. Karena itu, perlu pembaharuan dalam regenerasi.

Sementara Bildad Thonak melihat diskusi bersama Pemuda Muhammadiyah NTT merupakan sesuatu yang luar biasa. Diakui, sekarang anak muda harus tampil dalam dukungan politik. Disinggung mengenai kegiatan diskusi, Bildad menekankan bagaimana peran pemuda dalam menghadapi situasi politik, terutama Pilwakot Kupang.

"Saya harapkan anak muda harus tampil di garda terdepan dalam bidang maupun profesi apapun untuk berikan warna yang berbeda lewat ide dan gagasan demi kemajuan suatu daerah," pungkasnya.(r1/rum)

  • Bagikan