Jaga Keindahan dan Kelestarian Alam

  • Bagikan
IST BERSIHKAN PANTAI. Para personel TNI dan Polri membersihkan sampah di Pantai Koepan, Kelurahan LLBK, Senin (29/7)

Karya Bhakti Lantamal VII Bersama Satgas Trisila di Pantai Koepan

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Kebersihan pantai menjadi salah satu faktor penting bagi kemajuan pariwisata. Tidak hanya pariwisata tapi juga kelestarian alam khususnya laut.

Atas dasar itulah maka Lantamal VII Kupang bersama Satgas Trisila melakukan karya bakti di Pantai Koepan, Kelurahan Lahi Lai Bissi Kopan (LLBK), Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang. Karya bakti ini juga bertujuan untuk mengedukasi masyarakat untuk menjaga keindahan dan kelestarian alam di laut.

Karya bakti dengan sasaran membersihkan sampah di Pantai Koepan ini digelar Senin pagi (29/7) dan diikuti sekira 300 orang. Kegiatan ini dipimpin Danlantamal VII Kupang, Laksamana Pertama TNI I Putu Darjatna, M.Tr, Opsla. Kegiatan ini juga diikuti oleh gabungan personel TNI dan Polri serta instansi terkait.

Selain itu, turut terlibat masyarakat di sekitar Pantai Koepan. Kegiatan diawali dengan apel pembersihan dipimpin Danlantamal VII Kupang Laksamana Pertama TNI I Putu Darjatna, M.Tr, Opsla.

Pada kesempatan itu, Danlantamal VII Kupang mengatakan bahwa pembersihan sampah pantai merupakan upaya untuk menjaga kebersihan pantai serta memberikan edukasi kepada masyarakat dan menjaga keindahan dan kelestarian lingkungan.

Selain itu, kegiatan tersebut juga bertujuan untjk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan pantai.

"Kegiatan yang dilaksanakan oleh Satgas Ops Trisila ini merupakan bagian dari komitmen luar biasa dari TNI, dalam menjaga kelestarian alam. Ini sebagai bentuk kepedulian dalam menjaga kebersihan pantai yang merupakan ikon pariwisata di Kota Kupang," ungkapnya.

Kegiatan pembersihan dilakukan sepanjang pinggir Pantai Koepan oleh anggota TNI, Polri serta instansi terkait lainnya dengan membawa karung serta kantung plastik yang telah disediakan untuk memasukan sampah yang ditemukan.

Kapolresta Kupang Kota, Aldinan R. J. H. Manurung yang diwakili Kapolsek Kota Lama, AKP Jemmy Octavianus Noke mengatakan bahwa kegiatan aksi pembersihan pantai tersebut sangat baik bagi masyarakat serta biota laut. Karena setiap hari lokasi tersebut selalu didatangi warga Kota Kupang atau dari luar Kota Kupang untuk swafoto maka kebersihannya harus tetap dijaga.

"Kalau pantainya bersih sudah pasti banyak yang datang dan dampaknya ekonomi warga bisa bertambah," ungkap Kombes Pol. Aldinan.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, Komandan Guspurla Armada II selaku Dansatgas Ops Trisila-24/III, Laksamana Pertama TNI Amrin Rosihan Hendrotomo, Wadan Satgas Ops Trisila-24, Kolonel Laut (P) Dedi Wardana, Wadan Lantamal VII Kupang, Kolonel Marinir Aris Budiadi, Dan KRI AMY-351 Kolonel Laut (P) Fadlon, Aspotmar Lantamal VII Kupang Kolonel Laut Joni Efendi dan Paspotmar Satgas Letkol Laut ( KH ) Mochtar Panji Lapola.

Selain itu, hadir juga Wadir Samapta Polda NTT AKBP Joseph Febriano Hartono Mandagi, Letkol Laut (P) Indra Nusha Raspati (Pasops Satgas), Para Asisten dan Kasatker Lantamal VII, Danlanudal Kupang Mayor Laut Arief Sumono Akbar, M.Tr,Opsla.

Kemudian Danyonmarhanlan VII Kupang Letkol Marinir Hariadi Akmur, M.Tr,Opsla, Komandan KRI AMY-351 Kolonel Laut (P) Fadlon, Komandan KRI TLE-517 Letkol Laut (P) Taufik Pamungkas, S.T., Opla, Komandan KRI Layang-635 Letkol Laut (P) Yan Ahmadi Sembiring, Kasi Pers Ops Sus Mayor Dewa, Kapolsek Kota Lama, AKP Jemy Ooktovianus Noke dan Banum Subdit Patroli Airud Ditpolairud Polda NTT Aiptu Domingus Ali. (r1/gat/dek)

  • Bagikan