Ajak INTI NTT Bergandengan Tangan Bangun NTT

  • Bagikan
Ajak INTI NTT Bergandengan Tangan Bangun NTT
DILANTIK. Wagub NTT, Josep Nae Soi, PJ. Walikota Kupang, George Hadjoh, anggota DPD RI, Paul Lianto, Ketua Umum INTI Pusat, Teddy Sugiarto Sekjen INTI pusat pose bersama pengurus INTI NTT usai pelantikan, di Hotel Harper, Selasa (18/7). (FOTO: RUDY MANDALLING/TIMEX).

Pengurus Perhimpunan INTI NTT 2023-2027 Dilantik

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Pengurus Perhimpunan  Indonesia Tionghoa (INTI) NTT 2023-2027 yang diketuai oleh Theodorus Widodo, secara resmi dilantik oleh Ketua INTI Pusat, Teddy Sugiarto di Hotel Harper Kupang, Selasa (18/7).

Acara pelantikan ini dihadiri oleh Wagub NTT, Josep Nae Soi, PJ. Walikota Kupang, George Hadjoh, anggota DPD RI, Paul Lianto, Sekjen INTI pusat dan pengurus INTI NTT serta undangan lainnya.

Wagub NTT, Josep Nae Soi dalam sambutannya mengapresiasi dan menyambut baik terbentuknya pengurus INTI NTT masa bakti 2023-2027, yang diharapkan bisa ikut mendukung pemerintah Provinsi dalam membangun daerah ini. 

“Harapan kita, kegiatan dan organisasi ini bukan hanya sebagai wadah mempersatukan Warga Etnis Tionghoa yang ada di NTT, tetapi menjadi langka awal untuk membuka ruang bagi kita semua dalam membangun NTT, menuju NTT Bangkit, NTT Sejahtera,” kata Wagub NTT Josef Nae Soi.

Dikatakannya, manusia tidak pernah mengingkari diri dan meminta harus berasal dari daerah atau etnis mana.Tapi kita diciptakan Tuhan untuk menjadi seperti sekarang ini.

Karena itu, dalam kehidupan berbangsa dan bernegara tidak boleh ada perbedaan Suku, Etnis, Golongan, maupun Agama, tapi mari kita bersatu membangun Bangsa dan Negara serta Daerah yang kita cintai.

“Kita bukan China, tetapi dari suku Tionghoa. Dan saya sambut baik kehadiran organisasi ini," ungkap Wagub.

Kehadiran organisasi ini, juga bukan untuk membeda-bedakan, memisah-misahkan, karena hidup harmonis dan sederhana sudah menjadi ciri khas nenek moyang kita. Dan kalau itu kita ikuti, maka kesejahteraan kita terjamin.

"Suku apa pun kita, tetap harus menghormati Nenek Moyang kita. Jadilah anda sebagai suku Tionghoa 100 persen, tetapi anda jiwa raganya adalah Indonesia seratus persen, sehingga kita tidak membeda-bedakan. mari bergandengan tangan untuk membangun NTT," ajak Wagub NTT dengan tegas di hadapan Pengurus Pusat dan Daerah INTI serta tamu undangan lainnya disambut tepuk tangan meriah.

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat INTI, Teddy Sugiarto juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pengurus INTI NTT yang selama kurang lebih dua tahun telah mengharumkan nama INTI dengan berbagai karya kemanusiaan dan kebangsaan.

“Ketika pandemic covid corona melanda, Pengurus Daerah INTI NTT dan cabang merupakan salah satu garda terdepan INTI dalam membantu masyarakat berjuang melawan covid-19. Begitu juga ketika terjadi bencana alam, INTI NTT dalam catatan kami selalu berusaha hadir paling awal untuk memberi bantuan. Tidak sampai disitu saja. Upaya pemulihan ekonomi pasca pandemic juga dilakukan dengan mengadakan berbagai paket tour wisata keliling NTT mulai dari Labuan Bajo, Larantuka, Kupang, dan besok ke Atambua,” beber Teddy Sugiarto. 

Diharapkannya, dengn kehadiran pengurus INTI NTT saat ini, dapat memberikan banyak kemajuan, sekaligus membantu program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempererat persatuan dan kesatuan Bangsa.

Dalam INTI sendiri ada beberapa organisasi saya, diantaranya Perempuan INTI, pemuda INTI dan juga beberapa program beasiswa untuk pelajar hingga mahasiswa.

"Khusus untuk mahasiswa, INTI memiliki beasiswa untuk kuliah hingga ke China, dan di Indonesia, INTI telah menjalin kerjasama dengan beberapa universitas, diantaranya Universitas Gadjah Mada," jelasnya.

Ketua Pengurus Daerah INTI NTT dalam sambutannya pada acara pelantikan tersebut, menegaskan komitmen pengurus INTI NTT untuk terus melaksanakan seluruh program kerja, yang sudah ditentukan oleh Pengurus Pusat INTI dengan tetap menyesuaikan dengan kebutuhan daerah. 

Theo juga menuturkan, selama empat tahun masa bakti mereka, INTI NTT bertekad membangun masyarakat NTT, baik ekonomi, pendidikan, kebudayaan, dan sektor pariwisata, serta berbagai bidang lainnya termasuk olahraga.

INTI juga merupakan organisasi yang terbuka untuk semua kalangan dan lapisan masyarakat, yang mau terlibat bersama-sama membangun daerah ini.

Acara pelantikan INTI sendiri sangat bernuansa budaya, selain menampilkan tarian lokal NTT, semua pengurus yang dilantik juga menggunakan pakaian adat dari berbagai etnis dan suku di NTT. (rum)

  • Bagikan