Ratusan Orang Ikut Jalan Santai Berhadiah ,Peringati HUT ke-47 KKSS NTT

  • Bagikan
Caption IMRAN LIARIAN/TIMEX JALAN SANTAI. Tampak peserta jalan santai di Jalan Timor Raya, Kelurahan Oesapa Barat, dalam rangka HUT ke-47 KKSS, Minggu (26/11).

KUPANG, TIMEX.FAJAR.CO.ID- Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi NTT merayakan HUT ke-47 tahun 2023 dengan menggelar jalan santai. Kegiatan jalan santai ini digelar, Minggu (26/11).

Titik star yakni di aula PT. Dua Sekawan menuju ke Jalan Timor Raya hingga ke PT. Bosowa Mitsubishi. Para peserta jalan santai juga mendapatkan kupon berhadiah (doorprize) yanh disediakan panitia pelaksana jalan santai tersebut.

Titik finish jalan santai ini yakni di ula PT. Dua Sekawan, Kelurahan Oesapa Barat, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang. Ratusan orang terlibat dalam kegiatan yang digelar KKSS ini.

Tidak hanya keluarga besar KKSS dan IWSS NTT, tapi peserta jalan santai ini juga berasal dari paguyuban lain yang ikut berpartisipasi. Seperti K2S, Manggarai Raya, Nagekeo, Maumere dan paguyuban lainnya serta masyarakat umum Kota Kupang.

Jalan santai ini dilepas secara resmi oleh Ketua BPW KKSS Provinsi NTT, H. M. Darwis. Pada kesempatan itu, H.M. Darwis menjelaskan KKSS ini terbentuk pada tanggal 12 November di Jakarta. Setelah itu BPP KKSS membentuk lagi organisasi KKSS di seluruh Indonesia hingga ke luar negeri.

"Sebelumnya, telah digelar kegiatan anjangsana ke Panti Asuhan dan lomba domino. Hari ini (kemarin, Res) dengan resmi saya lepas jalan santai," ungkapnya.

Sementara Ketua Panitia, A.M. Naim, mengatakan panitia diberikan waktu 10 hari untuk menggelar beberapa kegiatan. Kegiatan pertama yaknu anjangsana ke empat panti asuhan masing-masing Panti Asuhan Islam, Katolik dan Panti Asuhan Kristen.

Kegiatan kedua yang digelar yakni lomba domino dengan jumlah peserta sebanyak 200 orang dari lima kabupaten/kota. Kegiatan selanjutnya yakni jalan santai. Untuk jalan santai ini ada banyak doorprize yang disiapkan, mulai dari kulkas, televisi, magicom, kipas angin dan lainnya.

"Waktu yang diberikan sangat sempit tapi kita dibantu dengan semangat luar biasa sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dan dukungan dari beberapa sponsor," ungkapnya.

HUT ke-47 KKSS ini mengusung tema 'KKSS untuk Indonesia yang Harmoni'. Harapannya agat KKSS bisa terus menjadi garda terdepan dalam menjaga harmoni di Indonesia.

"Semoga kegiatan KKSS ke depan akan lebih meriah lagi," pungkasnya. (r1/gat)

  • Bagikan