Polres Sabu Amankan Pilkada

  • Bagikan
Daud Pau

SABU RAIJUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID- Polres Sabu Raijua menerjunkan puluhan aparat keamanan bersama personel TNI dari Koramil 1604-08/Seba, pos AL Seba dan pos AU Seba untuk pengamanan dan mengendalikan keamanan saat pilkada serentak di Sabu Raijua bulan November mendatang.

Kapolres Sabu Raijua AKBP, Paulus Naatonis yang dikonfirmasi melalui Kepala Bagian (Kabag) OPS Polres Sabu Raijua, Kompol Otmar Plaikol kepada Timor Express di Seba, Sabtu (31/8) mengatakan, merupakan bagian dari rangkaian atau tahapan pilkada untuk pengamanan mulai dari proses pendaftaran, kampanye dan penetapan bupati dan wakil bupati terpilih Sabu Raijua membutuhkan pengamanan panjang.

"Pelaksanaan kegiatan pengamanan pilkada tahun 2024, kami gelar apel  persiapan pengamanan di halaman kantor KPU Sabu Raijua dan memberikan arahan kepada seluruh personel TNI dan Polri yang bertugas," ujar Otmar.

Dikatakan, pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pendaftaran paslon bupati dan wakil bupati Sabu Raijua hingga keseluruhan tahapan pilkada serentak tahun 2024.

Dijelaskan, semua tahapan pilkada berjalan dengan aman dan damai tanpa ada gangguan yang dapat mengganggu kelancaran pesta demokrasi di Kabupaten Sabu Raijua.

Terpisah, Ketua KPU Kabupaten Sabu Raijua, Daud Pau yang ditemui di ruang kerjanya mengimbau masyarakat Sabu Raijua dan kepada tiga paslon bupati dan wakil bupati serta pimpinan partai politik pengusung dan pendukung paslon agar menghindari hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri atau orang lain.

"Untuk itu, mari patuhi segala imbauan yang diberikan oleh kepolisian dan TNI agar semua bisa tertib dan dapat terorganisir," jelas Daud. (kr8/ays/dek)

  • Bagikan