Rawat Kelestarian Alam di Darat dan Laut

  • Bagikan
IST BERSIHKAN SAMPAH. Para personel Polresta Kupang Kota melaksanakan kegiatan pembersihan sampai di Pantai Pasir Panjang, Jumat Pagi (13/9).

Personel Polresta Bersihkan Sampah di Pantai Pasir Panjang

Pesisir Pantai Kelurahan Pasir Panjang merupakan salah satu aset wisata di Kota Kupang. Mengingat, bentangan Pasir Putih di pantai tersebut menjadi magnet tersendiri bagi warga Kota Kupang dan sekitarnya untuk berekreasi.

IMRAN LIARIAN, Kupang_

PANTAI di Kelurahan Pasir Panjang menjadi salah satu spot bagi warga Kota Kupang untuk berburu Sunset serta bersantai bersama keluarga, kerabat maupun bersama belahan jiwa (Pasangan Kekasih).

Karena itu, seluruh masyarakat memiliki peran untuk menjaga dan merawat kelestarian alam di darat dan laut dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat.

Selain itu, salah satu perwujudan untuk merawat kelestarian lingkungan juga melaksanakan aksi nyata membersihkan sampah.

Seperti yang dilakukan oleh para personel Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polresta Kupang Kota, Unit Binmas Polsek Kota Lama, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasir Panjang Aipda Jibron Lerrick, melaksanakan kegiatan pembersihan sampah di sepanjang pesisir Pantai Kelurahan Pasir Panjang, Jumat pagi (13/9).

Kegiatan pembersihan sampah ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polresta Kupang Kota AKP Verry Polin.

Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol. Aldinan R. J. H. Manurung mengaku, kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen bersama dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup khususnya area pantai.

"Kami mendukung Pemerintah Kota Kupang dalam kegiatan Jumat bersih," ungkapnya.

Dengan lingkungan yang bersih, indah dan asri maka menjadi daya tarik bagi warga untuk datang meski hanya sekadar menikmati keindahan pantai ini.

Pantai Pasir Panjang adalah salah satu ikon pantai di Kota Kupang, apabila selalu dalam keadaan bersih maka warga juga semakin banyak yang datang untuk sekedar menikmati matahari terbenam atau Sunset.

Dampak positif lainnya adalah warga sekitar juga mendapat keuntungan ekonomi dari penjualan UMKM dan tentunya akan semakin mensejahterakan masyarakat sekitar.

Pasalnya, warga yang datang akan duduk santai sambil menikmati jajanan snack ataupun kuliner yang dijual oleh pelaku UMKM disitu.

Aksi bersih Pantai yang dilakukan oleh Personel Polresta Kupang Kota diharapkan dapat berkelanjutan dalam melestarikan lingkungan hidup di Kota Kupang.

"Ini merupakan implementasi kegiatan Beyond Trust Presisi 2024 yakni meningkatkan manfaat bakti sosial sebagai manifestasi konsep Polri yang merakyat," pungkasnya. (gat/dek)

  • Bagikan