KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Seorang mahasiswi jurusan Farmasi Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Kupang nekat mengakhiri hidupnya di jembatan Liliba. Korban diketahui atas nama Anggreani Kudu Lobo (22) warga RT: 02/RW: 01, Kelurahan Kambuhapang, Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur.
Jasad korban ditemukan pagi hari oleh para pekerja proyek jembatan kembar sekira pukul 07.00, Selasa (10/10), tepat dibawa jembatan Liliba. Korban mengenakan baju kaos warna merah dan celana training warna hitam dengan lest kuning.
Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, membenarkan adanya penemuan jenazah berjenis kelamin perempuan dewasa dibawa kolong jembatan Liliba.
"Setelah menerima laporan, kami langsung menuju ke TKP," ujarnya.
Berdasarkan data-data yang dihimpun, lanjut Kombes Pol Rishian, daftar nilai korban ini ada beberapa mata kuliah yang menyatakan tidak lulus. "Itu yang kita temukan dan sementara kami masih dalami lagi," ujarnya.
Setelah anggota Polisi ke TKP dan melakukan evakuasi jenazah korban ke RSB Titus Uly Kupang untuk kepentingan otopsi. (r1)
Editor: Intho Herison Tihu