Pj Bupati Kupang Minta Umat Muslim Tetap Jaga Kerukunan dan Toleransi

  • Bagikan
Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba saat menyampaikan sambutan usai pelaksanaan Sholat Ied di Masjid Agung Darul Hidayah Naibonat, Kabupaten Kupang, Rabu (10/4) pagi. (FOTO: ISTIMEWA)

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Penjabat (Pj) Bupati Kupang, Alexon Lumba meminta umat Muslim di Kabupaten Kupang untuk tetap menjaga kerukunan dan toleransi beragama di Indonesia, khususnya di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), dan lebih khususnya di daerah itu.

"Saya mewakili Pemerintah dan juga masyarakat Kabupaten Kupang menyampaikan selamat merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah. Semoga semangat dari hari raya Idul Fitri ini lebih mempererat silaturahmi kita, baik bagi sesama umat muslim maupun bagi saudara-saudara yang bukan beragama muslim di wilayah ini," ungkap Alexon saat memberi sambutan ketika hadir usai Sholat Ied, perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah di Masjid Agung Darul Hidayah Naibonat, Kabupaten Kupang, Rabu (10/4) pagi.

Alexon pada kesempatan itu mengatakan bahwa dirinya baru saja dilantik sebagai Penjabat Bupati Kupang oleh Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake pada Minggu (7/4). Alexon menggantikan Bupati Korinus Masneno dan Wakil Bupati Jerry Manafe yang telah berakhir masa jabatan mereka.

Alexon juga mengatakan bahwa dalam menjaga tali silaturahmi, usai dilantik, dirinya menggelar acara buka puasa bersama pada Selasa (9/4) dihadiri sejumlah tokoh umat muslim di Kabupaten Kupang, anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan sejumlah undangan lainnya.

Dihadapan sekitar seribuan umat muslim yang hadir, Alexon juga mengingatkan soal kondisi dunia, khususnya kondisi negara Indonesia yang akhir-akhir ini ditimpa berbagai masalah. Khususnya masalah-masalah yang mengganggu keharmonisan kehidupan umat beragama.

"Saya ambil contoh, banyak hoax yang berkembang di masyarakat yang mengadu domba kita. Tapi saya percaya, saudara-saudaraku umat muslim sudah menjadi contoh untuk menjaga toleransi selama ini. Saya harap, falsafah kehidupan beragama yang sudah dianut selama ini, kita pertahankan dan lebih ditingkatkan lagi," harapnya.

Alexon juga merasa bangga dirinya bisa berada di tengah-tengah saudara-saudara umat Muslim yang merayakan hari raya Idul Fitri. Apalagi lokasi masjid ini berada di area kampung toleransi, yang mana di sebelah masjid ini juga telah berdiri gereja oeikumene.

Menurut Alexon, ini merupakan wujud menjaga kerukunan dan toleransi, sehingga harus terus dijaga dan ditingkatkan ke depan. "Sekali lagi saya menyampaikan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah, minal aidin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin," pungkasnya.

Sebelumnya, sebagaimana terpantau media ini, sejak pukul 06.00 Wita umat muslim di wilayah Kecamatan Kupang Timur, seperti Babau, Oesao, Naibonat, Oelamasi, Lili, hingga Fatuleu mulai berdatangan dan mengisi area Masjid Agung Darul Hidaya Naibonat yang masih dalam taraf membangun.

Tepat pukul 06.45 Wita, Solikhin yang menjadi Bilal pada perayaan itu mengajar umat untuk bersiap sholat dengan merapatkan saf/barisan. Sholat Ied pun dilangsungkan dengan Imam, H. Jumadi. Sementara Khatib pada Sholat Ied kali ini adalah Abdul Rohim Mampa, S.Pd.

Dalam khotbahnya, Abdul Rohim meminta umat muslim untuk selalu menjaga hati demi kebaikan, menjaga kerukunan dan tolerasi, menjaga persaudaraan dan selalu bersedekah sebagaimana tema Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah, yakni "Merperkokoh Persaudaraan dalam Semangat Idul Fitri, Saling Mengasihi, dan Tetap Menjaga Toleransi". (aln)

  • Bagikan