Arus Balik di Bandara El Tari Total Penumpang Capai 4.135

  • Bagikan
FENTI ANIN/TIMEX KEBERANGKATAN. Aktivitas penumpang yang ingin berangkat melalui Bandara El Tari Kupang, diabadikan Senin (15/4).

KUPANG,TIMEX.FAJAR.CO.ID- Puncak arus balik di Bandara Internasional El Tari Kupang terpantau aman dengan lalu-lalang pemudik, yang mulai bergerak meninggalkan Kota Kupang dan pemudik yang mulai kembali ke Kota Kupang.

Para penumpang yang melalui Bandara El Tari Kupang diantar oleh keluarga yang mengantarkan sampai ke pintu keberangkatan. Di sisi lain, banyak keluarga juga yang menjemput keluarga mereka yang baru tiba di Kota Kupang.

Di pintu kedatangan dan keberangkatan dipadati penumpang dan penjemput, terpantau pada Senin (15/4), sekira pukul 13.40 Wita.

Humas Bandara El Tari Kupang Tyas Novitasari, mengatakan, diprediksikan puncak arus balik terjadi pada Senin (15/4). Menurutnya, saat ini terpantau pergerakan penumpang yang keluar dan masuk melalui Bandara El Tari Kupang berlangsung dengan tertib.

"Posko angkutan udara di Bandara El Tari Kupang juga digunakan masyarakat atau penumpang untuk menanyakan berbagai informasi terkait pelayanan di Bandara El Tari Kupang," tambahnya saat diwawancarai Senin (15/4).

Tyas menjelaskan, sesuai dengan data prediksi pada tanggal 15 April atau pucak arus balik, adalah sebanyak 41 pesawat dan 4.135 penumpang. Untuk trafik kedatangan, penumpang sebanyak 2.161 dan 21 pesawat. Sementara untuk trafik keberangkatan penumpang sebanyak 1.974 dan 20 pesawat.

Sementara itu, salah satu penumpang yang diwawancarai di Bandara El Tari Kupang, Melki Borel, mengatakan, dirinya ingin berangkat ke Sumba Barat Daya tepatnya di Tambaloka, setelah berlibur di Kota Kupang hampir satu minggu.

"Untuk penerbangannya jam 14.30 Wita tetapi ada delay atau keterlambatan sedikit karena pesawat masih di Maumere," jelasnya.

Dia mengatakan, selama menggunakan moda transportasi pesawat melalui Bandara El Tari Kupang, pelayanan dan keadaannya sangat kondusif, dan nyaman sekali. (thi)

  • Bagikan