Sematkan Tanda Kenaikan Pangkat, Darwanto : Pangkat Itu Jangan Tinggal di Pundak Saja

  • Bagikan
PELANTIKAN. Kepala Kanim Kupang Darwanto menyematkan tanda pangkat saat melantik delapan pejabat di Kantor Imigrasi Kupang, Sabtu (16/05/2023). (FOTO: KANIM KUPANG UNTUK TIMEX)

KUPANG, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID - Selasa pagi (16/05), Kantor Imigrasi Kelas I TPI Kupang melaksanakan apel pagi rutin bertempat di halaman Kanim Kupang. Namun apel pagi kali ini yang dipimpin oleh Kepala Kanim Kupang, Darwanto, terasa sedikit berbeda karena dilaksanakan juga acara Penyematan Pangkat terhadap 8 orang pegawai yang mendapatkan kenaikan pangkat.

"Gunakanlah pangkat dan jabatan itu sebaik-baiknya. Pangkat itu jangan tinggal di pundak saja, semakin tinggi pangkat, semakin berkualitas kinerjanya, semakin tinggi jabatan, semakin tinggi pengabdian, itu hakekat dari pangkat dan jabatan", ujar Darwanto dalam amanatnya.

Darwanto juga menginstruksikan agar melaksanakan tugas sehari - hari dan rencana kerja yang sudah disusun untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

"Selamat kepada yang naik pangkat, semoga pemikiran dan tanggung jawab lebih baik lagi daripada pangkat sebelumnya. Segala pekerjaan yang dilaksanakan itu kita anggap ibadah, semoga kita selalu dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Kuasa." tutupnya.

Adapun ke-8 ASN Kanim Kupang yang mendapatkan kenaikan pangkat adalah Fitra Izharry, Pascoela Afonso Brites, Adi Mardiansyah Rasyid, Yohanes Gregorius Ambi, Arizona Laimehriwa, Imanuel Ristha, Akhmad Taufan Kossah dan Rodesta Devega Kehi. Apel ditutup dengan ramah tamah dan selamat kepada para ASN yang mendapatkan kenaikan pangkat. (yp/ito)

  • Bagikan