Sepeda Motor Hantam Ambulance PMI Pembawa Pasien Rujukan, Pemotor Akhirnya Ikut Dirawat

  • Bagikan

ATAMBUA, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Sebuah Sepeda Motor X-Ride tanpa nomor polisi yang dikendarai Ronald Rambitan alias RR dengan membonceng FC menabrak mobil ambulance milik Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Atambua yang sementara melaju dengan membawa pasien rujukan ke RSUD Mgr. Gabriel Manek Atambua.

Kecelakaan lalulintas (Lakalantas) yang melibatkan mobil ambulans PMI Belu dengan pemotor tersebut terjadi di depan Hotel Liurai, Kecamatan Kota Atambua, Kabupaten Belu, Sabtu (5/3) malam.

Kasat Lantas Polres Belu, Iptu Brian Wicaksono ketika dikonfirmasi TIMEX melalui telepon selulernya, Minggu (6/3) membenarkan peristiwa lakalantas itu. Akibat Lakalantas tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka serius dan kini menjalani perawatan intensif di RSUD Mgr. Gabriel Manek Atambua. “Benar ada kecelakaan Lalulintas antara mobil ambulance milik PMI Cabang Atambua dan pemotor,” ungkapnya.

Sesuai kronologi yang berhasil dihimpun Unit Laka Polres Belu, tambah Brian, Lakalantas itu terjadi ketika kendaraan Ambulance PMI, warna putih dengan nomor polisi B 1813 SIX yang dikemudikan YM bergerak dari arah cabang beringin Polres Belu. Ambulance itu tengah dipakai merujuk pasien menuju RSUD Atambua sehingga lampu rotatornya dinyalakan. Ambulance itu melaju dengan kecepatan tinggi.

Sesampainya di perempatan, secara tiba-tiba datang sepeda motor Yamaha X Ride berwarna hitam tanpa nomor polisi yang dikendarai RR dengan membonceng penumpang FC dari arah Kodim.

Kecelakaan pun tidak terelakan. Sepeda Yamaha X Ride kemudian menabrak bagian pintu kanan ambulance sehingga mobil ambulance itu hilang kendali dan menabrak sepeda motor yang terparkir disebelah kiri jalan.

Akibat dari kecelakaan tersebut, pengemudi ambulans, YM tidak mengalami cedera. Sedangkan pengendara sepeda motor RR mengalami luka robek di dahi kiri, lecet di pelipis kiri, luka robek di kepala bagian kiri. Sementara itu, penumpang FC mengalami luka pada jempol ibu jari kanan, lecet pada bibir, lutut dan siku kanan. Pemotor kemudian langsung dibawa ke RSUD Atambua untuk mendapat perawatan.

“Dari hasil olah TKP serta keterangan saksi-saksi diduga lakalantas tersebut terjadi karena pengendara sepeda motor Yamaha X-Ride saat memasuki simpang empat tidak berhati-hati dan tidak memperhatikan Ambulance PMI yang bergerak dari arah cabang beringin Polres Belu, untuk membawa pasien menuju RSUD Atambua dengan menyalakan lampu rotator,” jelasnya. (mg26)

  • Bagikan