Imbang Lawan Borneo, Bintang Timur Buka Peluang Lolos Putaran Dua Nusantara Cup

  • Bagikan
SEMANGAT. Tim Bintang Timur Atambua saat melawan Borneo FC, Rabu (20/7). (FOTO: SIPRI SEKO)

BOGOR, TIMEXKUPANG.FAJAR.CO.ID-Tim kebanggaan NTT di Turnamen Nusantara Cup 2022, Bintang Timur Atambua membuka peluang lolos putaran kedua setelah menahan imbang Borneo FC tanpa gol dalam pertandingan Rabu (20/7) sore di Stadion Pakansari Bogor.

Dengan hasil ini Bintang Timur Atambua untuk sementara memimpin Pool D dengan nilai 4. Hasil kemenangan di partai perdana lawan Persija dan seri lawan Borneo FC. Poin yang sama juga diraih Borneo FC namun yang berada di urutan kedua karena kalah produktifitas gol.

Sementara itu di Pool yang sama Persija Jakarta dan Maluku Utara berakhir dengan skor 1:0 untuk kemenangan Maluku Utara. Hasil ini juga membuka peluang Maluku Utara untuk lolos ke putaran kedua dengan nilai 3. Sementara Persija Jakarta harus angkat koper lebih setelah dua kali kalah.

Partai Bintang Timur Atambua Vs Maluku Utara Jumat nanti menurut mantan pemain PSK Kupang Frans Watu merupakan partai hidup mati. "Itu jadi partai hidup mati karena Maluku Utara pasti mengejar kemenangan. NTT juga tidak mau kalah. Jadi akan jadi partai yang enak ditonton," kata libero andalan PSK Kupang itu. Menurutnya Bintang Timur harus melakukan recovery dengan baik. "Waktu singkat hanya sehari istirahat ini harus dilakukan recovery dengan baik. Apalagi beberapa pemain mengalami cedera," pesan Frans.

Manager Bintang Timur Atambua Serena Francis bangga dengan pemainnya yang menurutnya tampil luar biasa. "Luar biasa perjuangan anak-anak, mereka petarung yang pantang menyerah sampai peluang akhir berbunyi," kata Serena.

Partai terakhir lawan Maluku Utara Serena mengatakan strategi dan kesiapan tim akan dilakukan Coach Maman dan tim pelatih.

Coach Maman Suryaman mengatakan anak-anak asuhannya siap bertanding di partai terakhir melawan Maluku Utara. "Lawan tim apa saja kami siap. Pemain saya siap untuk bertanding," kata mantan kapten Timnas Indonesia tersebut.

Kepala Badan Penghubung NTT di Jakarta Donal Isac yang menyaksikan langsung pertandingan menilai Bintang Timur tampil sangat bagus hanya kurang tenang.

"Hasil imbang ini sudah maksimal bagi Bintang Timur. Penentuan nanti saat melawan Maluku Utara. Saya yakin Bintang Timur bisa," kata Donal.

Partai Bintang Timur vs Borneo FC disaksikan ratusan penonton dari Dispora NTT di Jakarta dan Bogor. Juga beberapa orangtua yang hadir langsung dari Kupang dan Atambua. Seperti yang disampaikan Mama Keny dan Mama Jordan, ibu dari Keny Tulit, kiper dan Jordan bek Bintang Timur Atambua.

"Bangga dan terharu nonton langsung anak-anak bermain. Walau Keny belum bermain karena sakit tapi dukungan untuk tim selalu diberikan," kata Mama Keny.

"Saya terharu sekali waktu lihat Jordan masuk lapangan. Semoga Tuhan selalu jaga anak-anak kita," kata Mama Jordan. (ito)

  • Bagikan